BONDOWOSO, IndonesiaPos.co.id
Bertempat di Dusun Krajan Desa Bandilan RT.09 RW.04 Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso Jawa Timur, Kapolres dan pejabat Pemerintah Daerah setempat melaksanakan bakti sosial sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kapolres Bondowoso AKBP Febriansyah, S.I.K. bersama Wakil Bupati Bondowoso (H. Irwan Bachtiar Rahmad, S.E., M.Si, Kasat Intelkam Polres Iptu Deky Julkarnain, S.H, Kasat Binmas Polres Bondowoso Iptu Sidomukti, S.H., Kapolsek Prajekan Iptu Sujono, S.H, Camat Prajekan Abdul Mannan, dan Kepala Desa Bandilan mengunjungi warga di Dusun Krajan Desa Bandilan RT.09 RW.04 Kecamatan Prajekan.
Sementara warga yang didatangi rombongan tersebut bernama Umiyati. Ia juga merupakan tulang punggung keluarga. Sedangkan suaminya, Sutiyo mengalami kebutaan karena sakit saraf otak.
Tidak hanya itu, Cindy Aulia, (11) Kelas 4 SD juga sakit jantung, ditambah Surahya juga lumpuh karena sakit stroke Ibunda dari Ibu Umiyati dan Tijo (Sakit Tuli), Suami Ibu Surahya.
Kegiatan bhakti sosial Polres Bondowoso yang bekerja sama dengan Pemerintah Daerah tersebut memberikan bantuan kursi roda untuk Cindy Aulia yang tidak bisa berjalan ditambah sejumlah uang tunai yang diharapkan dapat membantu kebutuhan hidup Keluarga besar Umiyati.
Kapolres Bondowoso AKBP Febriansyah, S.I.K. mengungkapkan, kegiatan bhakti sosial ini dalam rangka menyambung tali silaturahmi dan memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Ini juga merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat,” kata Kapolres. Rabu, (11/9/2019).
Menurut Kapolres, bhakti sosial ini merupakan program khusus Polres Bondowoso yang rutin dilaksanakan setiap pekan kepada masyarakat Bondowoso yang membutuhkan uluran tangan.
“Semoga bantuan yang kita berikan dapat memberikan manfaat dapat meringankan beban bagi masyarakat kecil, terutama yang berada dibawah garis kemiskinan,”imbuhnya.