BONDOWOSO, IndonesiaPos
Pemkab Bondowoso menghibahkan mobil ambulans Toyota Kijang bekas milik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr.Koesnadi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II-B setempat. Penyerahan hibah mobil ambulans nopol P 8004 AP, ini dilakukan Sekda H.Syaifullah kepada Kepala Lapas (Kalapas) Klas II-B, Hari Winarca di depan pintu utama Lapas Bondowoso, Kamis (23/1/2020).
”Kami mengucapkan bersyukur dan terima kasih atas kepedulian Pemkab Bondowoso atas mobil bantuan ini. Karena, selama ini Lapas Bondowoso belum mempunyai mobil ambulans. Karena, dengan adanya mobil ambulans ini kita bisa memaksimalkan pelayanan kesehatan bagi warga binaan yang dirujuk ke rumah sakit,” kata Hari yang baru menjabat Kalapas Klas II-B Bondowoso pada 9 Januari 2020 lalu.
Mengingat, tambah mantan Plt Kalapas Klas II-A Curup Rejang Lebong Bengkulu, itu selama ini Lapas Bondowoso belum maksimal memberikan akses pelayanan kesehatan bagi warga binaan yang sakit untuk dirujuk ke rumah sakit. Penyebabnya, Lapas Bondowoso tidak memiliki mobil ambulans.
”Kalau pun ada, kita selama ini menggunakan mobil biasa yang disetting menjadi ambulans. Padahal, sekarang warga binaan Lapas Bondowoso sebanyak 352 orang, selalu rutin dipantau kesehatannya dengan pemeriksaan rutin oleh tenaga kesehatan Puskesmas,” ujarnya.
Sementara Sekda Syaifullah mengatakan, bantuan mobil ambulans dari Pemkab Bondowoso pada Lapas Bondowoso bertujuan memberi pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya warga binaan.
”Pemberian bantuan mobil ambulans, ini merupakan pengajuan Lapas Bondowoso sekitar tiga bulan lalu. Pemkab mengabulkan pengajuan, itu sebagai bentuk kepedulian terhadap pelayanan kesehatan bagi warga binaan. Sehingga, jika ada warga binaan sakit, bisa langsung dirujuk ke rumah sakit dengan mobil ambulans ini,” katanya. (ido)