BONDOWOSO, IndonesiaPos
PMI Kabupaten Bondowoso membuka layanan posko tanggap darurat bencana banjir bandang di kantor markas PMI Jalan Santawi. Sementara dilapangan, diirikan pos bersama Satgas dan BPBD Bondowoso di Sempol. Kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Ketua PMI Kabupaten Bondowoso.
Ketua PMI Bondowoso Iqbal Afif mengatakan, PMI sudah bergerak melakukan bersih-bersih di lokasi bencana dengan peralatan PMI. Ada tiga unit truck tangki air, dua unit truck engkel yang sudah disipakan dilokasi untuk mengangkut barang kebutuhan masyarakat terdampak bencana.
Selai itu, ada dua toilet portebel juga disiapkan di posko bersama di lapangan Sempol. 2 unit kendaraan bermotor.Ambulance 3 unit.Mobil rescue. Mobil rangger darurat bencana. Dan 2 alkon untuk membersihkan lumpur
“Kita juga mendirikan 4 tenda Pleton dan familytend dan tenda dapur umum. “ungkapnya.Jumat (31/01/2020).
Afif juga mengungkapkan, sejumlah bantuan berupa sembako juga sudah di distribusikan kepada korban dampak Banjir Bandang. Kegiatan ini pula di dukung oleh PMI Kabupaten Jember, Malang, Lumajang, Kota Blitar dan PMI Jawa Timur.
“Kita memang bersinergi dengan PMI se Jawa Timur, dan ketika terjadi bencana dapat dipastikan semua PMI di daerah akan turun membantu korban,”paparnya.
5 hari kedepan tim gabungan akan standbay di posko lapangan dan markas PMI Kabupaten Bondowoso. Sehingga selama masa tanggap darurat yang di tetapkan oleh Bupati. PMI akan melaporkan hasil asesment yang dilakukan oleh relawan dan Tim. (Humas PMI)