<

Ipda Yudi Sayono Ingatkan Siswa-Siswi SMP 1 Pujer Agar Belajar Displin

BONDOWOSO-IndonesiaPos

Kanit Binmas Polsek Pujer Ipda Yudi Sayono menjadi pembina upacara bendera di halaman sekolah SMP Negeri 1 Pujer. Senin, (9/3/2020).

Yudi Sayono mengatakan, upacara benderah setiap hari Senin ini salah satu upaya untuk menambah jiwa nasionalisme, patriotisme dan sikap patuh terhadap hukum bagi generasi penerus bangsa.

Disamping itu, upacara ini sesungguhnya untuk melatih kedisiplinan dan rasa tanggung jawab. Sehingga tiap- tiap sekolah harus memanfaatkan upacara untuk membiasakan muridnya bersikap disiplin.

“Salah satu ciri orang disiplin saat hendak salat tepat waktu. Dan bila diterapkan di sekolah, berangkat dan pulang akan tepat waktu,”katan Ipda Yudi yang mewakili Kapolse Pujer.

Dia juga mengingatkan para siswa supaya berhati-hati dalam bergaul. Sebab, jika salah bergaul akan berakibat fatal, sehingga akan berdampak kepada sekolah, orang tua dan dirinya sendiri.

“Ingat, tugas anak sekolah itu rajin sekolah sehingga bisa membanggakan orang tua,” tegasnya.

Ipda Yudi juga berharap kepada anak-anak sekolah bila sudah berada di lingkungan sekolah siswa-siswi dapat mengikutin semua aturan yang berlaku di sekolah. Karena masa depan anak-anak masih panjang.

“Persiapkan diri  untuk menyongsong masa depan, meliputi kemampuan akademik maupun Fisik. Karena masa depan siswa-siswi bukan pada guru-guru yang mengajar tapi pada diri anak-anak,”ucap Polisi yang akrab disapa Yudi ini.

Ia juga mengajak siswa-siswi untuk menjauhi narkoba, sebab, narkoba hanya untuk kesenangan sesaat. Selain itu siswa-siswi harus tertib berlalulintas saat mengendarai kendaraan bermotor memakai helm, dan di lengkapi dokumennya, bila lampu merah berhenti.

“Pesan Pak Kapolres, raihlah ilmu setinggi langit dengan belajar yang tekun, niatkan diri kalian yang di cita-citakan dapat tercapai. Saya ingin kalian menjadi insan muda yang cerdas, dan bertaqwa, serta bermanfaat bagi masyarakat bangsa dan negara.  Hindari perselisihan antar sesama pelajar agar,dan  menjauhkan diri dari bahaya penyalahgunaan Narkoba,”ujarnya.

Ipda Yudi  menambahkan, menyikapi banyak pengaruh buruk yang mengintai para siswa-siswi, Diharapkan kepada guru agar lebih mengoptimalkan pengawasan terhadap para murid agar tak terjerumus kepada hal-hal yang dapat merugikan masa depan mereka.(*)

BERITA TERKINI