PAMEKASAN,IndonesiaPos
Tiga Kampung Tangguh Covid 19 di dua Kecamatan Pamekasan diresmikan oleh Wakil Bupati Pamekasan. Kamis (04/6/2020).
Saat peresmian Kampung Tangguh Covid 19 tersebut, Wakil Bupati Pamekasam Raja’e didampingi Kapolres Pamekasan dan Dandim 0826/Pamekasan.
Diantara tiga Kampung Tangguh Covid 19 tersebut yakni di Desa Toket, Desa Pangorayan Kecamatan Proppo dan Desa Sotaber Kecamatan Pasien.
Wakil Bupati Pamekasan Raja’e mengatakan, peresmian pembentukan Kampung Tangguh Covid 19 ini digagas oleh Polda, Pangdam bersama Gubernur Jawa Timur .
Pembentukan Kampung Tangguh Covid 19 ada 3 kriteria yakni Harus tangguh dalam menjaga kesehatan, yang kedua tangguh dalam menghadapi persoalan ekonomi dan yang ke tiga tangguh dalam menghadapi situasi Kamtibmas, sehingga lumbung pangan kita bisa dipastikan cukup selama masa pandemi Covid 19 di Indonesia khususnya di wilayah Kabupaten Pamekasan,”katanya.
Kampung Tangguh Covid 19 yang digagas oleh Polda, Pangdam dan Gubernur Jatim, hari ini di bentuk dibagian Utara di Desa Sotabar.
“Semoga disebelah Desa lainnya bisa tumbuh serta dilakukan peresmian, ujar Wakil Bupati Pamekasan.
Wabup berharap agar warga masyarakat untuk mematuhi aturan sesuai protokol Covid 18 sehingga pembentukan Kampung Tangguh ini tidak hanya bersifat seremonial namun menjadi upaya yang maksimal yang disertai dengan kesungguhan untuk terus dilakukan secara bersama sama.
“Mari kita lantunkan do’a bersama sama semoga pandemi dan sebara wabah Corona Virus Desease di Negara kita bisa cepat berlalu sehingga kita bisa normal kembali seperti sebelumnya,”pesan Raja’e. (Ndri).