BANYUWANGI, IndonesiaPos –Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banyuwangi sudah mulai menggeliat dengan memunculkan nama-nama siapa yang bakal menjadi Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Banyuwangi yang akan maju di Pilcabub dan Cawabub Banyuwangi.
Beberapa parpol sudah mulai mengusung calon-calon yang di harapkan oleh masyarakat untuk tampil di panggung pilkada Banyuwangi tahun 2020.salah satu pasangan yang di harapkan masyarakat Banyuwangi untuk tampil di panggung Pilkada Banyuwangi oleh
Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Partai Keadilan Dan Persatuan Indonesia (PKPI) yaitu pasangan Yusuf Widyatmoko dan Gus Munib,
Saat di wawancari oleh awak media Ketua DPK PKPI Alex Budi Setiyawan mengharapkan ada pasangan lain yang muncul agar demokrasi di Banyuwangi menjadi lebih indah.
” Saya berharap sekali ada calon yang maju biar demokrasi di Banyuwangi ini terbangun dan terimplementasikan dengan baik.
Setidaknya harus ada calon pasangan lain yang berlaga selain pasangan Ipuk dan H. Sugirah.” ungkapnya
Lebih lanjut Alex menyampaikan bahwa PKPI belum mengusung salah satu pasangan.
” PKPI Banyuwangi masih belum mengusung salah satu pasangan cuman hasil dari diskusi-diskusi saya dengan teman-teman partai, tokoh masyarakat , tokoh agama. Meyakini bahwa pasangan Yusuf Widyatmoko dan Gus Munib, yang banyak diminta untuk maju oleh masyarakat dan menjadi opini atau wacana yang mengarah ke dua figur tersebut.Agar demokrasi terlihat indah maka memungkinkan sekali jika Pak Yusuf sebagai calon P1 nya dan Gus Munib sebagai Calon P2 nya
dan saya yakin Gus munib legowo,” pungkasnya. (ris,dod)