<

Ledakan di China, Guncangkan Kota Shandong

JAKARTA, IndonesiaPos – Dua orang dilaporkan tewas menyusul ledakan di gudang pertanian di wilayah Mamiao, Provinsi Shandong, China, Sabtu (15/8/2020), pukul 09.30 waktu setempat.

“Saya tiba-tiba mendengar suara ledakan sekitar pukul 09.30. Ledakan dahsyat menghancurkan semua jendela rumah saya. Ini seperti gempa bumi. Langit-langit rumah warga di kabupaten ini runtuh,” kata seorang warga di sekitar lokasi dikutip media setempat, dilansir dari Antara, Minggu (16/8/2020).

Sejauh ini belum diketahui pemicu ledakan, namun diduga ledakan terjadi setelah penduduk desa di wilayah itu tanpa sengaja merusak kabel listrik saat menebang kayu. 

Hebatnya ledakan menghasilkan guncangan seperti terjadi gempa bumi. Terjadi dua kali ledakan, ledakan menghasilkan asap yang membubung tinggi.

Ledakan membuat jendela toko di sekitar lokasi hancur dan atapnya runtuh. Petugas SAR segera ke lokasi kejadian untuk membantu upaya penyelamatan para korban dan menyediakan bantuan makanan serta akomodasi kepada masyarakat sekitar

BERITA TERKINI