BLITAR, IndonesiaPos
Tahapan KPU penentuan nomor urut bagi pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Blitar 2020 -2025, hari ini di gelar. Kamis, (24/9/2020). di kantor KPU di jalan raya Garum.
Dalam undian nomor tersebut, pasangan Rini Syarifah- Rahmad Santoso mendapat urut 2.
Usai acara pengambilan nomor undian acara dilanjutkan pembacaan naskah kesepakatan pilkada damai. Dilanjutkan dengan penyerah petugas pengamanan ke masing masing calon sebanyak 16 personil kepolisian oleh Kapolres Blitar.
Rini Syarifah atau yang akrab dipanggil Mak Rini menyatakan, kiat untuk menang diputaran Pilkada Kabupaten Blitar, pihaknya sudah menyusun konsep penguatan.
“Kita sudah turun dan sosialisasi ke tingkat bawah termasuk menyampaikan program pemberdayaan perempuan, dan tentang perlindungan anak,serta program andalan lainya untuk kemakmuran dan kemajuan Kabupaten Blitar secara makro,”ungkap Mak Rini.
Sebagai penantang Petahana, seorang calon perempuan ini tercatat baru sepanjang perhelatan pesta demokrasi di kabupaten Blitar. Pasangan Mak Rini – Rahmad Santoso yang diusung oleh partai kualisi PKB, Gerindra, dan PKS ini, diharapkan dapat meraih kemenangan untuk memimpin kabupaten Blitar.
Sementara itu, Rahmad Santoso yang mendampingi Mak Rini sebagai Calon Bupati, mengaku jika konsep pemenangan pilkada tahun 2020 ini sudah matang.
“Meski kita berada di nomor urut 2 tidak masalah. Namun, konsep maju bersama sejahtera bersama, menang untuk membawa perubahan Kabupaten Blitar yang maju, sejahtera dan berdaya saing. Nomor urut 2 bisa dimaknai memimpin Kabupaten Blitar 2 periode,”katanya.
Pihaknya juga berjanji akan maksimalkan pemberdayaan perempuan, progresnya hampir sama dengan Mak Rini, untuk memenangkan pilkada. Sementara pada kampanye yang tidak menyakiti seseorang, karena saat ini sedang dalam massa pandemik covid-19.
Penyelenggaraan kampanye yang akan berlangsung mulai tanggal 26 September hingga 6 Desember 2020, 2 hari masa tenang.
Pasangan Mak Rini Rahmad Santoso berharap kepada masyarakat Kabupaten Blitar datang ke TPS menggunakan hak suaranya dengan baik dan benar pada tanggal 9 Desember mendatang. ( Lina)