<

Humas Polres Bangkalan Bagi-Bagi Nasi Kotak Pada Warga Terdampak Covid-19

BANGKALAN,IndonesiaPos

Masa pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir, tak menyurutkan petugas untuk memberikan himbauan dan edukasi protokol kesehatan (prokes) kepada warga masyarakat Kabupaten Bangkalan.

Selain itu, Humas Polres Bangkalan  bersama Nitizen menggelar bhakti sosial dengan membagi bagikan 50 nasi kotak kepada masyarakat pengguna jalan, dipimpin Iptu Arif Djunaedi bersama anggoat Polres Bangkalan.

Kegiatan ini  sebagai rasa peduli kepolisian terhadap warga masyarakat yang terdampak Covid-19, di Kabupaten Bangkalan, Madura Jawa Timur.

“Nasi kotak ini kami lakukan secara dor to dor. Sedangkan di perkotaan kami berikan kepada para tukang becak dan warga yang lain,”ujar kasubag Humas Polres Bangkalan. Minggu (22/11/2020).

Arif berharap, baksos yang digelar ini bermanfaat bagi warga masyarakat yang terdampak Covid-19.  kendati hanya nasi yang dibagikan. “Dan semoga wabah Covid-19 ini cepat berlalu di penjuru dunia ini khususnya di Kabupaten Bangkalan,”tuturnya.

Arif menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan mematuhi atas M4 yakni. “Memakai Masker, Menjaga jarak, Menjauhi dari kerumunan dan Mencuci tangan,”pungkasnya. ( Heny ).

BERITA TERKINI