PAMEKASAN,IndonesiaPos
Sebanyak 411 ASN di lingkungan Pemkab Pamekasan di kukuhkan dan diambill sumpah oleh Bupati Pamekasan di Mandhapa Agung Ronggosukowati Kabupaten Pamekasan pada Kamis (14/02021).
Bupati Pamekasan H. Badrut Tamam dalam sambutannya menyampaikan, pada tahun 2020 yang lalu, ada beberapa prestasi yang sudah di peroleh. Namun ada pula yang belum dicapai, karena kinerja kurang yang maksimal, dan itu menjadi catatan bagi pemerintah.
“Mudah-mudahan kinerja yang kurang maksimal di tahun sebelumnya bisa maksimal pada tahun 2021 ini menjadi lebih bagus , dan beberapa program yang belum dicapai di tahun 2020, semoga di tahun 2021 bisa tercapai,”hara Bupati.
Masih Bupati Pamekasan, etos kerja yang bagus menjadi syarat dalam kinerja. Karena tuntutan spirit reformasi untuk melakukan perampingan organisasi pemerintahan. Namun ada pula OPD yang di marjer menjadi satu dinas.
“Oleh karena itu, pengukuhan dan pelantikan kali ini merupakan perampingan organisasi. Dan keinginan saya agar bekerja secara cepat sehingga mampu bersaing dengan Kabupaten lain untuk maju di seluruh Indonesia,”kata politikus PKB.
Kali ini ada 411 ASN yang dilantik dengan orang yang sama, hanya ada beberapa Kepala Dinas yang memang sudah mau pensiun atas permintaan sendiri.
“Apabila pelantikan ini belum di gelar, maka para honorer pada bulan Januari belum bisa cair,”kata Badrut Tamam.
Prosesi acara pelantikan, pengukuhan dan pengambilan sumpah jabatan nampak hadir, Ketua DPRD Kabupaten Pamekasan Fathorrohman dan Ketua komisi I Imam Kusairi. ( Hen/adv )