<

Lapas Narkotika Yogyakarta Selenggarakan Pengajian Rutin

YOGYAKARTA,IndonesiaPos

Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan,Lapas Narkotika Kelas II A Yogyakarta menyelenggarakan pengajian. di Masjid At-Taubah. Jum’at, (19/03/2021)

Acara religi tersebut dihadiri Dirjen Pemasyarakatan, Kakanwil D.I. Yogyakarta, Kadivpas, dan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kalapas Kelas II A Yogyakarta Cahyo Dewanto menyatakan, kegiatan ini rutin dilakukan, karena ini sebagai wadah untuk karakter petugas Lapas agar menjadi lebih humanis. “Dengan harapan citranya dimata masyarakat menjadi lebih baik,”katanya.

Humas Lapas Narkotika Kelas II A Yogyakarta, Hari Kurniawan menambahkan, acara pengajian ini diisi oleh Catur Andriana yang diawali pembacaan Surat Yasin. Kemudian dilanjutkan dengan tausiyah agama.

“Surat Yasin yang merupakan surat ke-36 didalam kitab suci Al-Qur’an,  karena surat Yasin ini memiliki 83 ayat dan tergolong surat Makkiyah, maka dari ayat satu sampai ayat tiga dalam surat Yasin merupakan tanda diturunkannya ayat ini di Mekkah,”tutur Candra.

Lanjut dia saat mengutif ayat Al-Qur’an, orang kafir berkata bahwa Nabi Muhammad SAW itu bukanlah Nabi,  namun anak yatim dari Abu Thalib dan tidak pernah sekolah dan belajar.

“Dan surat Yasin ini diturunkan untuk menguatkan Nabi Muhammad SAW adalah utusan Allah SWT,”pungkas nya.(hen)

BERITA TERKINI