BONDOWOSO – IndonesiaPos
Si Ratu AKSI, salah satu program unggulan dari Puskesmas Nangkaan mendapatkan penghargaan dari Bupati Salwa Arifin, Kamis kemarin (6/5). Penghargaan diberikan kepada kepala puskesmas Nangkaan drg Silvy dan perawat bernama Yanti yang membuat terobosan pelayanan prima bernama si Ratu Aksi.
“Itu adalah kegiatan konseling yg dilakukan oleh Promkes, Kesling dan gizi pada pasien rawat inap dan keluarga dengan tujuan agar pasien dpt menganalisa penyebab pasien sakit dan kemudian melakukan tindakan pencegahan agar tidak sampai sakit dengan penyakit yg sama, “ujar drg silvya Nupulla kepada IndonesiaPos.
Drg Silvy mengatakan setelah pasien tersebut pulang dr Puskesmas maka dilakukan kegiatan intervensi dengan adanya kunjungan rumah oleh petugas melihat situasi lingkungan rumah dan perilaku kesehatan selama dirumah sehingga pasien benar benar sehat.
Ternyata program si Ratu aksi mendapatkan penghargaan dari pemkab bondowoso dalam pelayanan terbaik ke masyarakat.
“Alhamdulillah puskesmas Nangkaan mendapatkan penghargaan dari bupati, ” Ujar Yanti perawat di puskesmas nangkaan. (eko)