PAMEKASAN,IndonesiaPos
Sebanyak 96 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas II A Narkotika Pamekasan melaksanakan vaksinasi Covid-19 untuk Dosis ke-II.
Vaksinasi Covid-19 Dosis ke-2 tersebut dilaksanakan dimulai pukul 09.00 Wib berlangsung di Ruang Kunjungan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan.
Pelaksanaan vaksinasi ini bekerjasama dengan Klinik Pratama Polres Pamekasan. Sabtu (07/08/2021).
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Pamekasan, Sohibur Rachman mengatakan, sebanyak 96 orang WBP yang akan mendapatkan suntikan vaksin dosis ke-2 di hari pertama.
“Vaksinasi ini merupakan upaya yang kita tempuh dalam rangka mencegah penyebaran wabah Covid-19,di Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan,”katanya.
Sohibur Rachman menambahkan, kegiatan vaksinasi dilaksanakan setelah berkoordinasi dengan pihak Polres Pamekasan.
“Dan vaksinasi ini terlaksana berkat koordinasi yang baik antara Lapas Narkotika Pamekasan dan Polres Pamekasan dan jika tidak ada kendala (sakit atau ditunda) maka untuk jumlah keseluruhan WBP yang akan mendapatkan vaksinasi Covid-19 Dosis ke-2 ini sekitar 780 WBP sesuai data WBP penerimaan vaksinasi dosis pertama,”pungkasnya.
Sementara itu Ketua Tim Vaksinasi AKP Bambang Hermanto menyampaikan, Vaksinasi Covid-19 yang dosis ke-2 ini diberikan kepada WBP Lapas Narkotika Pamekasan.
“Semoga dengan diberikannya Vaksinasi Covid-19 Dosis ke-2 ini dapat mencegah penularan virus Covid-19 yang semakin ganas ini di dalam Lapas Narkotika Pamekasan.”ujar Bambang Hermanto. ( an/hen )