SURABAYA,IndonesiaPos
Perempuan Amanat Nasional (PUAN) Kota Surabaya melakukan silaturrahmi ke salah satu CV yang ada di Surabaya. Selasa (02/11/2021)
Salah satu perusahaan di bidang produksi dan perdagangan alat peraga pendidikan yang dikunjungi PUAN berada di Jalan Kalibutuh No 62,Surabaya, sebagai salah satu upaya untuk penguatan program yang sudah di konsep oleh pengurus Puan, Kata Ketua Puan Kota Surabaya Fenny Lutfitasari.
“Ini merupakan salah satunya program untuk membangun kemandirian pada sebuah ke wirausaha warga, khususnya bagi para kaum perempuan yang ada di wilayah Kota Surabaya, “jelas Puan Fenny.
“Program yang telah kami susun ini,untuk mempererat sinergitas dengan pihak lain yang salah satu nya adalah dengan pihak CV wardhana,”ujarnya.
Menurut Ketua Puan DPD Kota Surabaya ini, CV Wardhana merupakan perusahaan yang memproduksi berbagai alat peraga pendidikan. Selain itu, CV ini sudah berpengalaman tentang penjualan, sehingga dapat diaplikasikan ke bidang UMKM.
Tak hanya itu, ada program pendampingan kemampuan soft skill untuk SDM perempuan terkait Communication skill dan Problem solving, rumah pengaduan untuk perempuan untuk penyelesaian masalah kesehatan dan ketidak adilan terhadap perempuan, juga fasilitas rumah rumah belajar untuk perkembangan anak yang dititik beratkan pada peningkatan moral dan akhlak.
“Dengan menggandeng CV Wardhana ini mudah mudahan bisa menjadikan PUAN Kota Surabaya semakin kuat dalam menjalankan program bagi masyarakat utamanya untuk para kaum perempuan, sekaligus siap membantu memulihkan perekonomian akibat pandemi dengan cara membangkitkan UMKM di Kota Surabaya ini,”tegasnya.
Sementara itu, Direktur Marketing CV Wardhana Rahmi Aprilawati mengucapkan terimakasih kepada Puan Kota Surabaya yang telah mengunjungi dirinya. Rahmi juga mengapresiasi program UMKM yang disampaikan oleh Ketua Puan Kota Surabaya, sebagai usaha mandiri bagi kaum perempuan di Kota Surabaya.
“Apabila ingin mengadakan kegiatan pelatihan keterampilan dan lain sebagainya, pihaknya bisa menyiapkan Wardhana Traibing Center di tempat kami di lantai dua,”ucapnya
Pengurus Puan Kota Surabaya didampingi Rahmi berkeliling meninjau beberapa produk alat peraga pendidikan seperti halnya Paud, TK, SD/MI,SMP/MTs,SMA/MA maupun SMK, serta Wardhana Training Center yang dapat dijadikan ruang untuk pelatihan nanti di lantai dua. (hn)