<

Anggota DPRD Blitar Laporkan Pencurian Bendera Partai Gerindra ke Polisi

BLITAR, IndonesiaPos – Wasis Kunto Atmojo Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar melaporkan kejadian pengerusakan dan pencurian bendera Partai Gerindra oleh orang tak dikenal sebanyak 84 lembar diwilayah kecamatan Kanigoro, ke Polres Blitar Senin (7/2/2022).

Anggota DPRD ini, usai melaporkan ke Polisi mengatakan, sebanyak ratusan bendera itu awalnya dipasang di sisi jalan raya di Kabupaten Blitar pada Jumat (4/2/2022), karena menjelang HUT ke-14 Partai Gerindra, hari Senin, 6 Februari 2022.

Sejauh ini yang kita pantau, dan kita laporan kalau di empat desa di Kecamatan Kanigoro, ada 84 bendera yang dirusak orang tak dikenal dan tinggal tiangnya,”kata Wasis.

Sedangkan kain benderanya tidak ditemukan di sekitar lokasi. Sehingga permasalahan ini dilaporkan ke pihak kepolisian untuk diusut pelakunya.

“Saya berharap, kepolisian segera mengungkap kasus ini dan menangkap para pelakunya,”tegasnya.

Wasis menambahkan, pihaknya  memberikan keterangan kepada polisi, sedikitnya ada 20 pertanyaan saat melapor di SPKT Polres Blitar.

Selain itu, ia juga menunjukkan beberapa bukti berupa foto-foto tiang bendera yang tidak lagi terdapat kain benderanya.

Sementara materi pelaporan itu hanya terkait peristiwa yang terjadi di di wilayah Kecamatan Kanigoro.

Ia menyebutkan ada sekitar 1.000 bendera partai yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Blitar.

“Sebanyak 84 bendera yang hilang itu baru diketahui pada Minggu (6/2/2022) pagi. Dugaan kami pengerusakan itu dilakukan antara Sabtu malam hingga Minggu dini hari,”ujarnya.

Terpisah, Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Blitar AKP Ardyan Yudo Setiantono mengatakan, pihaknya sudah mengecek titik perusakan bendera yang dilaporkan DPC Partai Gerindra.

Dijelaskan, tiang bendera itu tidak terlalu tinggi, dugaan sementara tinggi badan pelaku adalah orang dewasa, karena tidak membutuhkan alat untuk melepas bendera dari tiangnya.

“Kami akan segera mengungkap kasus itu karena terdapat CCTV yang terpasang di sejumlah titik,”tegasnya.(Lina)

BERITA TERKINI