<

Satlantas Polres Sampang Berbagi Sembako Pada Warga Desa Kodek Torjun

SAMPANG,IndonesiaPos – Anggota Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Sampang memberikan bantuan sosial (Bansos) kepada warga masyarakat. Sabtu, (12/3/2022).

Kasat Lantas AKP. A Nasution, melalui Kanit Gakkum IPTU Eko Puji, mengatakan,kegiatan bakti sosial (Baksos) ini termasuk bagian dari operasi Keselamatan Semeru 2022.

“Jadi tidak hanya terfokus pada jalan raya, pengguna jalan namun mencakup kegiatan sosial,”ujarnya.

Pada kesempatan kali ini, Satlantas membagikan Bansos berupa sembako kepada  Mat Bahri, (37) warga Dusun Glugur, Desa Kodek, Kecamatan Torjun Sampang.

“Meskipun bansos ini tidak seberapa nilainya, Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat,”tegasnya

Dijelaskan, awalnya bermula ketika Kasat mendapat informasi, kalau ada warga sedang sakit menaun yang perlu mendapat bantuan. Selanjutnya, Kasat memerintahkan anggota segera menindaklanjuti info tersebut.

“Alhamdulillah pada hari ini  anggota  Satlantas Polres Sampang bisa berbagi dan menghantarkan sembako ke rumah yang bersangkutan,”kata IPTU Eko.

Pihak keluarga merasa terkejut karena kedatangan Polantas dengan membawa bingkisan berupa sembako.  Namun, mereka sangat senang dan terima kasih.

“Semoga mendapat balasan dari Allah SWT,”pungkas Kanit Gakkum melalui Hand Phone, menirukan pihak keluarga Mat Bahri. (hen/ifn )

BERITA TERKINI