KEDIRI, IndonesiaPos – Sand flusing atau penggelontoran air di waduk Wlingi dan Lodoyo Blitar, membuat ikan di sungai Brantas mabuk, sehingga dipastikan banyak warga untuk mencari ikan.
Informasi Rencana Flushing diketahui berdasarkan surat tim Ranu Nusantara kepada Divisi Jasa Asa 1, Perum Jasa Tirta 1, akan dilaksanakan pada hari Jum’at, (25/3/2022) mendatang. Sebab, hampir 2 tahun lebih, sungai Brantas tidak pernah digelontor. Lantaran, situasi pandemi covid 19 yang belum usai.
Saat ini, warga mulai berdatangan ke sekitar sungai Brantas, mulai dari dari Malang dan Kediri untuk mencari ikan yang mabuk di bendungan Karangkates dan bendungan di wilayah Lodoyo Blitar.
Duto Wibowo salah seorang pencari ikan dari kelurahan Lirboyo mengaku sangat senang, bersama temannya dengan membawa jala menuju ke aliran sungai Brantas di Kelurahan Mojoroto di sebelah jembatan Brawijaya untuk mencari ikan yang mabuk.
”Ya mas, hari ini saya dapat info, ada penggelontoran, teman kami semua berangkat dengan membawa peralatan jaring dan jala,”kata Duto
“Sudah dua tahun tidak ada pladu, makanya kami hari ini cari rezeki. Tahun lalu kami biasa dapat satu karung, berbagai jenis ikan, mudah mudahan, hari ini lebih,”tambahnya.
Reporter : Yudi