BLITAR, IndonesiaPos – HUT Partai Golkar ke-58, DPD Partai Golkar kota Blitar menggelar Jalan-jalan Sehat (JJS) dimulai dari depan kantor DPD dijalan Kalimantan kecamatan Sananwetan kota Blitar Minggu (16/10/2022).
Sedikitnya 1000 peserta ikut memeriahkan jalan sehat merebut hadiah diantaranya, satu ekor kambing, sepeda gunung, kulkas, kompor gas dan puluhan sembako.
Ketua DPD Partai Golkar Kota Blitar, M Hardi Usodo yang akrab disapa Dodok mengatakan, sesuai instruksi dari pusat, di HUT yang ke-58 ini, Partai Golkar mengajak masyarakat untuk ambil bagian menjadi penggerak di dunia kesehatan.
Isnadi Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Blitar Menggantikan Adib Zamhari
“Acara jalan sehat ini sekaligus mempererat tali silaturahmi antara para pengurus dan masyarakat Kota Blitar,”kata Dodok.
Selain menjalin silaturahmi dan mempererat persaudaraan. HUT ke-58 ini Partai Golkar diharapkan semua bisa ambil bagian sebagai penggerak yang peduli dengan kesehatan. Sehingg dapat menjadi pencerah di bidang kesehatan.
“Tidak cukup hanya dengan berdoa jika menginginkan tubuh yang sehat. Harus ada upaya seperti misalnya tidak memelihara kebiasaan yang buruk. Tidak boleh memelihara kebiasaan yang buruk tapi sambil berdoa meminta kesehatan dan umur panjang. Kita harus berupaya agar badan kita sehat dan berumur panjang,”ungkap Dodok.
Dodok juga berpesan kepada kader, simpatisan, kaum milenial maupun masyarakat umum, agar mengikuti penjaringan dan bergabung di Partai Golkar untuk mengikuti kontestasi di Pemilu 2024.
“Siapapun yang ikut ambil bagian di Pileg 2024 walaupun kalah akan kami berikan reward,”ungkapnya.
Bicara target di Pemilu 2024, Golkar Kota Blitar mentargetkan tiap Dapil dapat kursi. Dodok menyakini Partai Golkar bisa menjadi runner-up di Pileg 2024.
PAPBD 2022 Lambat, DPRD Bondowoso Desak Sekda dan BPKAD Tindaklanjuti ke Gubernur
“Kemungkinan kita bisa menjadi runner-up di Pileg nya. Untuk Pilkadanya, kita juga punya jago tetapi nunggu hasil Pileg dulu,”ujar Dodok.
Ditempat yang sama Muhammad Hardita Maghdi anggota DPRD kota Blitar mengemukakan, melihat antusias masyarakat mengikuti JS ini, diharapkan dapat mempengaruhi bentuk kepedulian masyarakat terhadap partai Golkar.
“Mudah-mudahan kedepan Partai Golkar di 2024 Golkar menang pada pemilu yang akan datang ,”ujarnya. (Lina)