<

IWO Gelar Mubes ke II Selama Dua Hari Pilih Ketum

TANGERANG, IndonesiaPos – Musyawarah Bersama (Mubes) II Ikatan Wartawan Online (IWO) yang diselenggarakan selama dua hari, (2-3/12/2022) di Hotel Istana Nelayan dan Convention Jalan Gatot Subroto, Jatiuwung, Kecamatan Cibodas Kota Tangerang Banten, Jawa Barat, memilih Ketua Umum (Ketum) IWO.

Mubes ini digelar setiap lima tahun sekali, dan Mubes ke II kali ini mengusung tema ” Membangun Ekosistem  Jurnalistik Yang Beretika”.

Sedangkan Mubes IWO ke I diselenggarakan pada (9/9/2017) di Jakarta, metapkan Jodhi Yudono sebagai Ketua Umum IWO periode 2017-2022.

Sementara kandidat calon Ketua Umum yang akan berkompetisi pada Mubes II IWO tahun 2022 ini, diantaranya, Jodhi Yudono, B. Edward Panggabean, Yudist dan Aji.

BACA JUGA :

Keempat Calon Ketum IWO akan dipilih oleh peserta melalui pemungutan suara dari masing masing pengurus Wilayah (PW) yang mendapat hak suara, satu orang berasal dari pengurus daerah (PD).

Ketua IWO Kepri, Rudiarjo Pangaribuan, mengatakan Mubes IWO yang ke 2 kali ini di harapkan dapat meningkatkan silaturahmi antar sesama pengurus IWO Se Nusantara.

“Kita berharap, Ketum PP yang baru memiliki komitmen yang kuat untuk  memperjuangkan aspirasi anggota IWO,”katanya.

Dia mengungkapkan, terpilihnya Ketum PP yang baru ini diharapkan dapat mengantarkan organisasi bisa  menjadi komisioner Dewan Pers.

“Ini yang menjadi harapan dari seluruh pengurus IWO Se Nusantara,”kata dia,  yang mewakili pengurus IWO se Nusantara baik itu dari PW maupun PD.

Diketahui, Mubes II IWO dihadiri PW, PD,Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo dan Mohammad Sobari dari Dewan Kehormatan IWO. (hen)

BERITA TERKINI