<

Gerakan Pramuka SMPN 2 Wates Kediri Lakukan Persami

KEDIRI IndonesiaPos

Gerakan Pramuka SMP 2 Wates Kabupaten Kediri melakukan kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) di pangkalan Sekolah SMPN 2 Wates. 

Kepala sekolah SMP Negeri 2 wates Bagus Dwijajanto  mengatakan, Gerakan Pramuka ini melaksanakan Kegiatan Persami, tujuannya untuk melatih kemandirian dan kreatifitas para siswa, sehingga tidak terlalu tergantung dengan orang lain termasuk orang tuanya sendiri.

“Dalam membentuk karakter yang mandiri, anak-anak dilatih dan diajarkan bekerja sama yang baik, untuk bisa hidup tanpa bantuan orang lain dan untuk saling membantu tapi mandiri,”kata Bagus Dwijajanto. Sabtu, (13/5/2023)

BACA JUGA :

Ia pun menyebut, kegiatan ini diberi tema Pasukan Khjajar dewantara dan dewi Sartika, Satyaku kudarmakan darmaku ku baktikan.

“Kita berharap nantinya gerakan pramuka SMPN 2 Wates dapat belajar sehingga mampu hidup lebih mandiri, memiliki kepribadian yang kuat dan menjadi insan yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Selanjutnya dapat memanfaatkan ilmu bagi kepentingan agama, keluarga, bangsa dan negara,”tegasnya.

Dihadapan anak didik gerakan Pramuka SMP Negeri Wates 2 Bagus  menuturkan, Pramuka merupakan filter kegiatan yang dilaksanakan  ini. Ia juga menghimbau muridnya jangan hanya sekedar ada kegiatan saja, dari kebersamaan musyawarah mufakat untuk menjalankan roda organisasi pramuka.

“Oleh karena itu, dari dasa darma yang di ucapkan satu demi satu harus dihayati, setelah itu dijalankan,”pintanya.

Selain itu, jangan merasa bangga atas semua ketertiban dan berharap untuk selalu menjaga dan melestarikannya.

“Kalian merupakan contoh dari yang baik menjadi yang terbaik,”pungkasnya. (yudi ).

BERITA TERKINI