<

Emak-Emak di Pasar Pao Mengeluh, Dipicu Harga Cabai Rawit Rp100 Ribu/Kg

PAMEKASAN, IndonesiaPos

Jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, harga cabai rawit di Kabupaten Pamekasan melonjak tajam hingga tembus Rp100 ribu perkilonya.

Sebelumnya, harga cabai rawit rata-rata masih dikisaran Rp60 ribu. Kemudian berangsur naik hingga Rp85 ribu perkilonya.

“Saat ini harganya sudah mencapai Rp 100 ribu per kilogramnya,”kata pedagang cabai di pasar Pao Pamekasan. Rabu (20/12/2023).

Meski begitu, tingginya harga cabai rawit ini dikeluhkan para emak-emak. Seperti seorang

ibu rumah tangga, Halimatus Sakdiyah saat membeli cabai rawit di pasar Pao Pamekasan. Dia mengaku harganya cabai melonjak drastis.

“Saya sebagai ibu rumah tangga mengeluhkan kenaikan harga cabai rawit yang saat ini menjadi Rp 100 ribu per kilogramnya. Karena di keluarga saya menyukai rasa pedas, jadi mau tidak mau harus membelinya. karena ini menjadi kebutuhan,”ungkap Ima sambil geleng-geleng kepala.

Ima berharap kepada pihak terkait, agar kenaikan harga cabai rawit ini tidak melonjak lebih tinggi bisa ditekan, sehingga tidak memberatkan warga.

“Naiknya harga cabai ini menjadi beban bagi para ibu rumahtangga yang harus bisa menghemat anggaran belanjanya, tapi menambah pengeluaran,”pungkasnya.(Ima/Heny)

Jelang Nataru, Harga Cabai Rawit Merah Tembus Rp95 Ribu

BERITA TERKINI