<

Andi Hermanto Temui Konstituennya Serap Aspirasi di Desa Tegaljati

BONDOWOSO, IndonesiaPos – Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD Bondowoso, H.Andi Hermanto, ditemani Istrinya, Hj. Nurul Fadilah, temui konstituenya di Desa Tegaljati Kecamatan Sumber Wringin, dalam rangka serap aspirasi (Reses).

Sedikitnya 50 warga yang hadir dalam reses, terdiri dari tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan pelaku UMKM. Hadir pula Indonesia Wanita Perjuangan (IWP). Selasa, (27/9/2022).

Selain untuk menjaring aspirasi, momentum Reses I masa Sidang 2022-2023 dimanfaatkan oleh para Anggota DPRD Bondowoso untuk mensosialisasikan program pembangunan.

Politisi partai berlambang banteng moncong putih Daerah Pemilihan (Dapil) III ini, banyak menerima usulan dan saran dari konstituennya, termasuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan bantuan sosial.

“Banyak aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat dalam reses kali ini, selanjutnya akan saya sampaikan kepada pihak-pihak terkait untuk dapat segera ditindaklanjuti,”kata Andi Hermanto.

Ketua Komisi II ini menyebutkan, pihak telah berhasil membangun jembatan dan jalan lingkungan, dari program pokir. Meskipun, tidak semua desa mendapat program itu. Karena keterbatasan anggaran pemerintah kabupaten Bondowoso, akibat Covid-19.

“Insya Allah tahun 2023 nanti, usulan warga dapat terealisasi, itupun kalau APBD kita cukup,”tegasnya.

Andi mengakui, permintaan warga lebih fokus ke Infrastruktur jalan, karena kondisi jalan di seluruh Kabupaten Bondowoso rusak parah. Apalagi di desa penggiran kondisinya sangat memprihatinkan.

Kita akan mencoba untuk membawa usulan infrastruktur jalan dan saluran air, akan kita sampaikan ke dinas terkait agardapat disetujui,”imbuhnya.

 

BERITA TERKINI