<

Anggota DPR RI Komisi IX Bersama Mitranya Lakukan Sosialisasi Manfaat Telemedicine

BLITAR, IndonesiaPos – Anggota DPR RI Komisi IX Fraksi Partai Nasdem melaksanakan kegiatan kemitraan dengan Direktorat Jendral Pusat Data dan Teknologi Informasi Digital Transpormation Officer Kementrian Kesehatan RI.

Sosialisasi Pemanfaatan Telemedicine Kepada Masyarakatitu dilaksanana di gedung exs PDS jalan Kelengkeng Kelurahan Karangsari Kecamatan Sukorejo Kota Blitar.

Sosialisasi ini bertujuan terkait pentingnya masyarakat memahami apa yang ada pada Telemedicine dan bisa mengakses .

Anggota DPR RI Komisi IX  Nurhadi mengatakan, hari ini pihaknya bersama Kementerian Republik Indonesia mensosialisasikan gerakan masyarakat hidup sehat.

Selain itu, kata Politisi Nasdem ini, pihaknya mengidukasi terkait dengan program telemedicine, agar masyarakat mampu mengakses telemedicine ini untuk memperoleh layanan yang cepat akurat dan sesuai standard medis di Indonesia, sehingga masyarakat memahami telemedicine.

“Saya kira telemedicine bisa dibuat inovasi lebih lengkap di kota Blitar, karena masyarakat kota Blitar lebih cepat beradaptasi dan banyaka yang memahami teknologi apalagi dengan urusan hendpone,”kata Nurhadi.

Selain itu, tambah Nurhadi, fiturnya bisa dilengkapi sesuai permintaan masyarakat.  Karena, telemedicine itu sebenarnya juga tidak harus terpaku dari program kementerian, ketika disebuah daerah memiliki program telemedicine sendiri menyesuaikan dari karakter masyarakat setempat.

“Salah satu contoh, disebuah kabupaten lebih suka bahasa Jawa sehingga kearifan lokalnya bisa dipakai,”ujar Nurhadi.

Nurhadi berharap, sosialisasi ini masyarakat lebih memahami apa yang ada di telemedicine dan layanannya sudah dijelaskan oleh kementerian Kesehatan.

“Oleh karena itu,  kami mengapresiasi kota Blitar, karena sangat luar biasa tingkat prosentase vaksinasi. Meski vaksinasi Boster masih ada sekitar 20-25% yang belum. kita mendorong untuk dituntaskan pada tahun 2022,”pintanya.(Lina)

BERITA TERKINI