PAMEKASAN,IndonesiaPos
Dampak pandemi Covid 19 menjadi perhatian besar bagi Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Pamekasan atas bertambahnya warga yang Positif Covid 19 di Pamekasan menjadi 5 orang.
Kepedulian anggota DPRD atas merebaknya wabah Covid 19, kini menjadi polemik masyarakat Kabupaten Pamekasan.
“Sebagai wakil rakyat, kami sangat prihatin terhadap mewabahnya Covid 19. Minggu kemarin kita sudah melakukan penyemprotan cairan disinfectan di berbagai desa dan Kelurahan,”ujar Ismail, Rabu ( 15/04 ).
Anggota fraksi Demokrat ini mengemukakan, Paket sembako yang ia bagi bagikan ini berupa beras dan minyak. Sementara yang menjadi sasaran hanya di Kota Pamekasan.
“Dan untuk saat ini kami berbagi sembako kepada masyarakat yang terdampak Covid 19 seperti abang becak, karena abang becak ini menurut kami mereka yang paling terdampak. jadi apa yang kami lakukan merupakan bentuk kepedulian, yang semata mata untuk meringankan beban mereka walaupun paket sembako tidak seberapa. Namun mudah mudahan yang kami berikan bermanfaat bagi mereka,” pungkas anggota Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Pamekasan. (ndri/yl).