<

Antisipasi Kenaikan Harga, Satgas Pangan dan Disperindag Pamekasan Gelar OPM

PAMEKASAN – IndonesiaPos

Antisipasi kenaikan harga bahan pokok menjelang bulan suci Ramadan 2024, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polres Pamekasan bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pamekasan menggelar operasi pasar murah (OPM).

OPM tersebut dipimpin oleh Kabid Perdagangan Disperindag Kabupaten Pamekasan Sitti Shalehah Yuliati Amin.

Turut serta Anggota Komisi IV DPRD Pamekasan, Jajaran Muspika Batumarmar dan Bulog Sub Divre XII Madura dan Kanit Reskrim Polsek Tamberu.

Kabid Perdagangan Disperindag menjelaskan bahwa OPM dan pemantauan harga bahan pokok ini bertujuan untuk memberikan kepastian kepada masyarakat mengenai ketersediaan dan harga bahan pangan menjelang bulan Ramadan.

“Pada kegiatan ini masyarakat diberikan kesempatan untuk membeli beras medium SPHP Bulog dengan harga khusus, yakni Rp 10.800 per kilogram,”kata Sitti Shalehah.

Selain itu pihaknya juga menyediakan beras dengan harga lebih murah dibandingkan harga di pasaran untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, sehingga ada pemerataan alokasi beras murah baik di daerah selatan, tengah, dan utara Kabupaten Pamekasan.

“Adanya OPM ini diharapkan bisa mempengaruhi harga beras di pasaran sehingga harga beras dapat kembali normal,”tegasnya.

Sitti Shalehah juga menegaskan bahwa ketersediaan bahan pangan selama bulan Ramadan tidak perlu dikhawatirkan, karena stoknya mencukupi selama bulan puasa.

Ia mengimbau masyarakat agar tidak panik, terutama menjelang bulan Ramadan, dan untuk tidak terpengaruh informasi hoaks atau menyesatkan.

“Untuk stoknya mencukupi hingga sebulan ke depan, kita dari Pemkab Pamekasan, stakeholder terkait, Satgas Pangan tingkat Kabupaten Pamekasan, sangat menjaga stabilitas, dinamika di pasar, menjelang bulan puasa,”tambahnya.

Selain OPM, Satgas Pangan Kabupaten Pamekasan dan Kepolisian juga berkomitmen akan terus memantau secara berkala kondisi harga sembako di pasaran, sehingga kondisi ketersediaan dan harga jual bahan pangan di Kabupaten Pamekasan stabili menjelang bulan Ramadan.(ima)

Jelang Puasa Polres Sumenep Bersama Pemkab Cek Ketersedian Pangan

 

BERITA TERKINI