JEMBER, IndonesiaPos – Dinas Perhubungan (Dishub) pemkab Jember akan membangun Sejumlah portal di beberapa titik ruas Jalan yang ada di Jember. Tujuannya untuk meminimalisir kerusakan sejumlah ruas jalan yang kini sudah diperbaiki pemkab Jember melalui proyek multi years.
Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Bidang (kabid) prasarana dinas Perhubungan Jember Wahyudi. Menurutnya pembangunan sejumlah protal tersebut sesuai program bupati dalam meminimalisir kerusakan-kerusakan pada jalan utama kabupaten yang baru saja selesai diperbaiki.
” Selain untuk mengurangi dampak kerusakan akibat lalu lalangnya kendaraan berat di sejumlah titik, kegiatan ini juga untuk mendukung program dari pemerintah pusat terkait aturan zero ODOL (over dimension over loading) yg akan diberlakukan per tgl 1 Januari 2023 tahun depan,”terangnya.
BACA JUGA :
Titik-titik ruas jalan yang rencananya akan diportal antara lain
- M. Yamin – Ajung tinggi 3.50 m permanen
- M. Yamin – Darussolah tegalbesar tinggi 3,50 m buka tutup
- Wirowongso -Ajung tinggi 3,50 m buka tutup
- Rowoindah – Wirowongso tinggi 3,50 m buka tutup
- Kutai – kranjingan tinggi 3,50 m buka tutup
Lebih lanjut menurut Ayud, sapaan akrab Wahyudi, dan nantinya pasca pembangunan portal tersebut diharapkan seluruh lapisan masyarakat dapat ikut serta mengambil peran dalam menjaga dan memelihara kondisi jalan di wilayah masing-masing.
BACA JUGA :
Mensesneg Pratikno Dalam Waktu Dekat Segera Kirim Surpres Pergantian Panglima TNI ke…
Menkopolkam Mahfud Kunjungi Ponpes Al Mardiyyah Tempat Dia Belajar Ilmu Agama
“Toh itu untuk keselamatan bersama termasuk kenyamanan bagi pengendara kendaraan bermotor jika jalannya mulus,”tambahnya.
Dari pantauan media, masuknya kendaraan berat dengan tonase melebihi kapasitas sering melintas di ruas jalan yang bukan kelasnya. Seperti yang terjadi di jalan M
Yamin. Meski sudah jelas tertera kelas jalan III namun arus kendaraan bermuatan berat sering melintas di wilayah tersebut.Imbasnya jalan yang sudah diperbaiki menggunakan anggaran negara milyaran tersebut kini mulai terlihat bergelombang disejumlah titik meski kondisinya tidak terlalu parah. (Kik)