<

Bendera Raksasa Merah Putih di Kiriab Ribuan Elemen Masyarakat Sampang

SAMPANG,IndinesiaPos

Ribuan warga berbagai dari lapisan dan organisasi kemasyarakatan yang terlibat membentangkan Merah Putih sepanjang 500. Kain merah putih yang lebar 12 meter mulai bergerak dari Taman Makam Pahlawan menuju Lapangan Wijaya Kusuma Kota Sampang. Sabtu, (8/2/2020)

Parade dan Kirab Kebangsaan Merah Putih oleh Polres Sampang tersebut dalam rangka Silaturrahmi Kebangsaan untuk memperkokoh Persatuan dan Kesatuan wilayah Kabupaten Sampang.

Bendera Raksasa yang diarak oleh TNI, Polri, Pelajar, Santri, Pramuka, Karang Taruna dan Organisasi Keagamaan.berjalan dari TMP Sampang menuju Lapangan Wijaya Kusuma dengan penuh semangat mereka bentangkan Sang Merah Putih Raksasa yang menempuh jarak 2 kilometer.

Kapolres Sampang, AKBP Didit BWS, S.I.K, MH usai melepas Parade Kirab Kebangsaan Merah Putih ini mengatakan, tujuan dari pada kegiatan itu untuk mempererat seluruh elemen yang sekaligus mengisi ruang Kemerdekaan yakni untuk menjaga kamtibmas agar supaya tidak menimbulkan Potensi Konflik.

“Saya sampaikan terima kasih kepada Kodim 0828 dan Pemkab Sampang dan seleuruh elemen masyarakat yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Parade dan Kirab Kebangsaan Merah Putih,”kata Kapolres.

Ditempat yang sama, Bupati Sampang menyampaikam bahwa Parade dan Kirab Kebangsaan Merah Putih ini sebagai wujud untuk memupuk dan menjaga melestarikan eksistensi NKRI yang berideologi Pancasila dan Ber Bhineka Tunggal Ika. Ia berharap kegiatan ini akan menumbuhkan kesadaran yang berkomitmen dengan aksi nyata .

Kebangsaan yang sifatnya multikultural bangsa harus kita jadikan kekuatan utama yang menggerakkan kemajuan didalam perspektif Agama hingga spritualitas yang harus seimbang supaya terciptanya Harmonisasi Sosialnya di tengah tengah kehidupan masyarakat,”kata Slemet Junaidi.(heny).

BERITA TERKINI