<

BPBD Bondowoso Gerak Cepat Evakuasi Pohon Tumbang di Dalam Kota

BONDOWOSO – IndonesiaPos

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bondowoso melakukan evakuasi pohon tumbang di Jalan Amir Kusman, Rabu (19/4/2025).

Kepala Pelaksana BPBD Bondowoso, Sigit Purnomo, menjelaskan, pihaknya mendapat laporan melalui Media sosial WhatsApp. Bahwa telah terjadi pohon tumbang di jalan Raya Amir Kusman.

“Informasi yang kami ada pohon tumbang disebabkan karena kondisi pohon yang sudah lapuk dan angin kencang,”katanya.

Selain itu, insiden ini terjadi akibat cuaca ekstrem berupa angin kencang mengakibatkan terganggunya arus transportasi dan berpotensi membahayakan pengendara.

“Akibat pohon yang roboh itu sempat menutupi hampir separuh badan jalan dan sejumlah kendaraan terpaksa berhenti atau melintas secara bergantian. Kami prioritaskan pada keselamatan pengendara,”ujarnya.

 

Sigit mengimbau masyarakat agar tetap siaga menghadapi cuaca ekstrem yang diprediksi masih akan terjadi beberapa hari ke depan.

“Hindari parkir di bawah pohon besar saat hujan dan angin kencang. Laporkan segera ke BPBD jika melihat pohon atau infrastruktur yang berpotensi membahayakan,”imbuhnya.

Terhalang Pohon Tumbang Jalan Raya Pantura Macet

 

BERITA TERKINI