<

Bupati Badrut Tamam Gandeng APTI Tanam Tembakau di Desa Samatan, Kecamatan Proppo

PAMEKASAN, IndonesiaPos – Bupati Pamekasan H. Badrut Tamam bekerja sama dengan Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI), melakukan penanaman tembakau musim tanam 2022. di Desa Samatan, Kecamatan Proppo. Sabtu (18/06l2022)

Pelaksanaan tanam tembakau tahun 2022 ini di ikuti oleh masyarakat petani yang dihadiri oleh perwakilan Kabupaten Sampang dan Sumenep.

Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam mengatakan, pelaksanaan tanam tembakau ini untuk menguatkan komitmen kemitraan strategis di antara petani, pemerintah dan seluruh stakeholder. Sebab hal ini merupakan sebagai bentuk untuk mendorong semangat kemitraan, semangatnya tripartit pemerintahan petani dan pabrikan.

“Di kesempatan kali ini, ada semangat  terpartrit  yang meliputi  pihak pemerintah, petani, dan pabrikan, kalau dari yang tiga ini berjalan semangatnya maka kesejahteraan dan kemitraaan insya allah akan semakin baik. Ada tiga pase yang harus dilalui, yang pertama adalah  penanaman, kedua manajemen dan yang ketiga adalah harga dan kalau tiga hal ini terlaksana dengan baik Insyallah kita akan bahagia. Tiga hal inilah yang diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat,”kata Mas Tamam sapaan akrabnya.

Bupati Tamam berharap,  adanya semangat kemitraan ini dapat mensejahterakan masyarakat mulai dari bawah hingga pemerintah. Sebab dengan adanya kolaborasi dan komitmen yang dibuat di dalamnya.

“Pelaksanaan tanam tembakau musim ini, mudah mudahan  semakin dapat menguatkan komitmen kemitraan strategis di antara kita dan seluruh elemen stakeholder, petani komitmen, pemerintah komitmen, dan pabrikan. Kolaborasi ini nantinya akan menjadikan masyarakat petani makmur, “harap Mas Tamam.

Sementara itu, Ketua Umum APTI Suseno  mengatakan, kegiatan yang digelar di Pamekasan ini sangat baik. Sebab, Kabupaten Pamekasan merupakan penghasil tembakau terbesar di Indonesia, karena tingkat produksi mencapai 60 persen. Pamekasan menjadi penyumbang nasional 60 persen produksi di Jawa Timur, dan statistik tanaman tembakaudi Pemekasan terluas Se Indonesia,”ujarnya.

Dalam tujuan kegiatan ini diselenggarakan di Kabupaten Pamekasan, agar tetap melestarikan budaya tanam tembakau, sehingga dapat memberikan praktek pengelolaan yang lebih baik kepada masyarakat petani.

“Tujuan kita untuk mengenalkan praktek pertanian yang baik, dan kita berharap semua pihak terlibat terus melestarikan budaya tanam tembakau, karena merupakan warisan leluhur dari nenek moyang kita,”tutupnya. (ADV/hen)

BERITA TERKINI