<

Dituding Meninggal Karena Corona, Pemakaman Jenazah Sempat Ditolak Warga

PAMEKASAN,IndonesiaPos

Beredar kabar salah satu jenazah yang dipulangkan dari Surabaya yang di makamkan di tempat pemakaman umum (TPU) di Dusun Mongging, Desa  Pademawu Timur, Kecamatan Pademawu Kabupaten Pamekasan,  askes jalan menunju lokasi tersebut ditutup warga. Sabtu ( 25/04/2020 ) malam.

Kanit Intel Polsek Pademawu, Aiptu Irwan menjelaskan, awalnya masyarakat sekitar tempat melakukan penutupan dijalan tersebut, namun dari tim medis tetap melakukan penguburan melalui jalur alternatif.

“Jenazah di kebumikan di TPU Dusun Mongging yang berdekatan dengan keluarganya, dan saat dilakukan pemakaman tidak ada penolakan dari warga dan hanya saja jalannya sempat di tutup,”katanya.

“Penguburan jenazah berjalan dengan aman dan kondusif hingga pemakaman selesai dan saat penguburan mendapatkan pengamanan dari Kepolisian Sektor Pademawu,”ujar Aiptu Irwan.

Dia mengungkapkan, saat penggalian pemakaman tersebut dilakukan sejak sore hari, namun ketika penguburan tidak ada warga yang membantunya.

Sementara itu, kepala dusun (Kadus) Mungsapada Pademawu Barat, Salim mengatakan bahwa jenazah itu berinisial F ( 47 ) seorang laki laki warga asal Kecamatan Pademawu dan diketahui meninggal diduga akibat penyakit tekanan darah tinggi dan gagal ginjal, bukan Covid 19 yang santer dibicarakan oleh warga masyarakat Pademawu.  F masuk rumah sakit sejak hari Jum’at kemarin (24/04/2020 ).

“Namun petugas tim medis dari Surabaya sudah mengambil sampel swab dari yang bersangkutan negatif,”terangnya.

F meninggal di Surabaya,  yang berasal dari kota Zona Merah, maka proses penguburan dilakukan petugas medis dari Surabaya menuju Madura untuk dikebumikan sesuai Standart Operasional Covid 19.

“Saat pemakaman petugas sudah menggunakan Alat Pelindung Diri ( APD ) lengkap,”tutupnya.

Hingga berita ini di tulis belum ada rilis resmi dari Satgas Covid 19 Kabupaten Pamekasan. (ndri).

BERITA TERKINI