JAKARTA – IndonesiaPos
Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 yang terjadi di Kabupaten Garut, hingga membuat sejumlah rumah terdata rusak.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan, pusat gempa di koordinat 7.24 LS dan 107.72 BT, berada pada jarak 19 kilometer barat daya Kabupaten Garut dengan kedalaman 5 kilometer dan dinyatakan tidak berpotensi tsunami. Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 07.12 WIB.
Kapolsek Pasirwangi, IPTU Wahyono Aji mengatakan, pihaknya menerima laporan adanya tiga rumah warga yang rusak. Rumah-rumah yang berada di Desa Padaasih, Padaawas dan Padamulya, Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut. Beruntung, tidak ada laporan korban jiwa.
“Kami bersama Koramil dan Kecamatan langsung turun ke lapangan melakukan pengecekan dan pemetaan hingga tercatat ada 3 rumah mengalami kerusakan cukup parah,” kata Wahyono, Sabtu (7/12/2024).
Dia menjelaskan, rumah tersebut masing-masing milik Sandang (50), warga Kampung Malati; Subhan (50), warga Desa Padaawaas; dan Ratam, warga Kampung Cimanglid. Selain itu, rumah milik Ratam akan dirobohkan dan keluarganya terpaksa harus mengungsi ke lokasi yang aman.
“Kami akan merobohkan rumahnya karena kondisinya berbahaya jika ditempati dan pemilik rumah akan mengungsi ke tempat yang aman,”katanya.
“Ada pula sejumlah rumah yang lainnya mengalami kerusakan terutama di bagian tembok terkelupas dan tidak membahayakan hingga kami masih melakukan pendataan terutamanya rumah yang terdampak,”tambah Wahyono.
Akibat Gempa Sejumlah Rumah dan Tempat Ibadah di Tuban Rusak Berat