<

Gowes Lazismu dan Gopas Pamekasan Sambil Berbagi Dengan Kaum Duafa dan Anak Yatim

PAMEKASAN,IndonesiaPos

Gowes Lazismu bersama Gopas, sekaligus berbagi dengan kaum duafa. komunitas Gopas ini memberikan santunan kepada  anak yatim dan Lansia, di Kecamatan Pasean, Pamekasan. Minggu (29/12/2019) pagi. Komunitas Pasean (Gopas) tersebut melakukan gowes setiap hari Minggu.

Ketua Gopas, Fandi menjelaskan, setiap hari Minggu Gopas melakukan olahraga Gowes (bersepeda) sambil berkunjung ke rumah rumah kaum fakir untuk memberikan bantuan di Kecamatan Pasean.

“Dana yang kami dapatkan ini dari iuran anggota Gopas, hasil dana yang terkumpul kami satukan kemudian kami bagikan kepada kaum fakir dan anak Yatim. Kegiatan pemberian santunan ini kami juga bekerjasama denga Lazismu,”kata Fandi.

Menurutnya, kali ini ada 25 penerima santunan anak Yatim dan Lansia. “Pemberian santunan ini merupakan kepedulian kami akan kemanusiaan terhadap kaum fakir dan anak Yatim sekaligus untuk meringankan beban mereka,”katanya.

“Pemberian santunan kali ini diberikan kepada Buk Pina dan Sumadiye warga asal Disun Oro Timur, Desa Tlontoraja, Kecamatan Pasean Pamekasan,”tambah Fandi.

Fandi sangat berterimakasih kepada ibu Aini dan Taufik dari Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah (Lazismu) Pamekasan yang telah mendukung  dan bekerja samanya dengan Gopas, dalam aksi kaum fakir miskin dan anak Yatim.

“Semoga kegiatan Gowes sambil memberikan santunan ini bermanfaat dan dapat meringankan beban mereka yang membutuhkan bantuan,”ucap Ketua Gopas.

Ibu Aini, donatur Lazismu menyampaikan rasa syukur Alhamdulillah, karena bisa memberikan batuan sosial untuk kaum fakir miskin dan anak yatim. Ia berharap bantuan ini menjadi barokah.

“Kegiatan ini kami jadikan sebagai petunjuk hidup agar kita harus selalu bersyukur denganatas nikmat Allah SWT dan semoga kegiatan ini tidak hanya sekali dan menjadi berkelanjutan serta istiqomah. Karena tidak ada yang dibawa mati kecuali amal sholeh dan semoga menjadi bermanfaat bagi mereka yang menerimanya,pungkas Aini. (ndri/ayu).

BERITA TERKINI