BANYUWANGI, IndonesiaPos
Nasib malang di alami Ridwan (77) warga Desa Banjarsari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi, tewas di tempat usai tertabrak Kereta Api (KA) Probowangi relasi Banyuwangi – Surabaya, Jumat (27/12/2019) sekira pukul 14.00 WIB. di perlintasan tanpa palang pintu di Dusun Watu Ulo, Desa Rejoasi, Kecamatan Glagah.
Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan berawal saat KA yang melaju dari arah Banyuwangi menuju ke arah Surabaya. Korban yang saat itu mengendarai sepeda motor tiba-tiba langsung melintasi rel.
“Warga sekitar dan penjaga palang pintu sudah berteriak jika ada kereta dari arah Utara. Namun korban diduga tidak mendengar. Akhirnya korban langsung tertabrak kereta api,” jelas warga setempat.
Sementara itu, Kanit Laka Lantas Polresta Banyuwangi, IPTU Ardhi Bita Kumala mengatakan, KA tersebut membentur bagian belakang sepeda motor korban, sehingga mengakibatkan pengendara terpelanting hingga jatuh ke bawah jembatan. Akibatnya korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
“Sebelum jatuh, kepala korban diduga sempat membentur jembatan,” tuturnya.
Selanjutnya, jenazah korban yang meninggal tertabrak kereta api itu langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Blambangan Banyuwangi. (ari bp)