SAMPANG-IndonesiaPos
Ratusan siswa dan siswi SMA Negeri 1 Sampang mengikuti upacara bendera dan bertindak sebagai Kapolres Sampang AKBP Didit BWS, S.I.K, MH. Senin (24/02/2020).
Kapolres Sampang menyampaikan beberapa motivasi dan himbauan kepada siswa-siswi tentang keamanan dan ketertiban masyarakat yang akhir akhir ini banyak sekali dijumpai ancaman semisal, kenakalan remaja, penyalahgunaan Narkoba, banyaknya berita Hoax dan pelanggaran Cyber Crime.
“Paham Radikalisme dan terorisme kini mulai di sebarkan oleh oknum yang ingin merusak rasa Persatuan dan Kesatuan NKRI,”kata orang nomor satu di wilayah Hukum Polres Sampang.
Kapolres berharap, kepada para siswa-siswi untuk tidak terlibat kegiatan yang dapat merusak moral bangsa. Ua juga meminta untuk membiasakan hidup tertib, baik di rumah, jalan raya, sekolah dan dalam bermasyarakat.
“Patuhi nasehat dan perintah orang tua serta patuh terhadap peraturan perundang undangan yang berlaku dan norma norma sosial,”pesan Kapolres.
Disamping itu menurut Kapolres, kemajuan teknologi yang kian pesat dan informasi saat ini masyarakat menjadi ketergantungan terhadap smartphone dan gadget android.
Banyaknya aplikasi dalam bersosial media masa menjadikan hal positif dan negatif bagi penggunaannya.
Di kesempatan tersebut Kapokres memita para siswa siswi SMA Negeri 1 Sampang bisa menggunakan smartphone dan gadget android dengan bijak, menggunakan aplikasi media sosial dengan positif yang dapat meningkatkan semangat belajar demi meraih asa dan cita cita.
“Dan jangan sebarkan berita yang memiliki muatan tindakan asusila seperti pornografi, porno aksi dan perbuatan yang melanggar norma susila dan norma agama karena dapat diancam dengan UU Ni 19 tahun 2016 Pasal 27 ayat 1 dan pelakunya dapat di pidana penjara paling lama 6 tahun dan atau denda paling banyak satu Milar rupiah,”tegas nya.
Maraknya faham faham yang menyesatkan, merongrong dasar negara (Pancasila dan UUD 1945) dan faham yang selalu mengharamkan dan mengkafirkan faham atau aliran lain. Sehingga para siswa siswi SMA Negeri 1 Sampang dapat menolak dan tidak mengikuti faham faham tersebut.
“Jadilah generasi masa depan Bangsa yang berprestasi, rajinlah belajar, berjuang dan berdoa untuk masa depan dan cita cita kalian demi NKRI dan untuk kemakmuran, kesejahteraan serta keadilan Bangsa dan Negara Indonesia yang kita cintai. Selamat belajar dan sukses untuk kalian semua,”pungkasnya.(heny)