PAMEKASAN,IndonesiaPos – Kasubdit Bhabinkamtibmas Polda Jatim, AKBP Totok Sumaryanto, melakukan pengecekan di Kampung Tangguh Semeru (KTS) Desa Bangkes Kecamatan Kadur Kabupaten Pamekasan, Kamis (06/8/2020).
Kasubdit Bhabinkamtibmas Polda Jatim menyampaikan, berterima kasih kepada 3 Pilar Desa Bangkes, dengan terbentuknya KTS di Desa Bangkes. Karena salah satu penilaian KTS ini yakni, adanya Binluh Semeru ( Pembinaan dan Penyuluhan ) tentang Narkoba kepada para pemuda yang selalu mengikuti masyarakat untuk mengikuti protokoler kesehatan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.
“Mudah mudahan dengam semangat tinggi dikemudian hari tidak ada yang terkena virus Corona dan mari kita kedepan kan dalam KTS ini bukan hanya untuk mencegah penyebaran virus Corona saja tetapi juga untuk menjaga situasi Kamtibmas di Desa agar tetap terjaga aman dan kondusif,”katanya.
Selanjutnya AKBP Totok Suamaryanto, bersama para undangan melaksanakan pengecekan fasilitas KTS dimulai dari tempat penyimpanan APD di Posko Covid-19, Lumbung Pangan, Pos Kamlimg KTS dan Ruang Isolasi atau Observasi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dari pukul 13.30 WIB sampai pukul 13.55 WIB dan Kasubdit Bhabinkamtibmas Polda Jatim meninggalkan Balai Desa Bangkes Kecamatan Kadur, dalam siatuasi mancarli ( aman, lancar dan kondusif ).
Pengecekan dari Tim POP diantaranya, Kasat Binmas Polres Pamekasan diwakili KBO Binmas IPTU Kusairi, Kapolsek Kadur AKP Moh Tarsun Hidayah, Sekcam Kadur Dwi Nurkholis Ikwa , Bhabinkamtibmas Desa Bangkes AIPDA Andry Eko Setiawan, Babinsa Desa Bangkes Sertu Muljadi, Kades Bangkes Hj Muslimah, perangkat dan relawan Covid-19 Desa Bangkes dan para Kanit Polsek Kadur. ( An ).