<

Kota Kediri Mulai Oprerasikan Bus Sekolah Gratis

KEDIRI IndonesiaPos – Selain angkutan umum perkotaan di Kota Kediri, Kota Kediri juga memiliki Bus pelayanan untuk angkutan pelajar dan mahasiswa tanpa dikenai biaya (gratis).

Bus Sekolah ini beroperasi pada rute atau jalur yang tidak dilalui oleh angkutan umum, yang sudah beroperasi sejak tahun 2016 hingga sekarang.

“Bus sekolah ini melayani 3 (tiga) rute trayek untuk pelajar dan mahasiswa di Kota Kediri dengan jumlah armada 3 bus,”terang Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Kediri, Didik Catur. Selasa (12/09/2022).

Menurutnya, rute bus sekolah di tahun ini masih sama dengan sebelumya. Bus 1 memiliki 2 rute, yaitu rute 1A mulai dari terminal Tamanan hingga Kelurahan Dermo dan sebaliknya (PP), rute 1B mulai dari terminal Tamanan hingga Kelurahan Mrican (PP).

Sedangkan bus kedua dan ketiga masing-masing memilki satu rute, rute 2 dimulai dari Terminal Tamanan hingga SMAN 6 Kediri dan rute 3 dimulai dari terminal Tamanan hingga Pasar Bawang (PP).

“Jadi, sejak pukul 5 pagi, ketiga bus sekolah yang di opersionalkan oleh Dinas Perhubungan Kota Kediri telah bersiap untuk menjemput para siswa sesuai rute yang telah ditentukan,”ujarnya.

Bus sekolah ini sempat vakum ketika kasus covid-19 di kota Kediri masih tinggi dan anak-anak menjalani pembelajaran jarak jauh. “Armada bus sekolah kembali beroperasi pada periode Oktober 2021, setelah kasus covid-19 di kota Kediri terkendali,”pungkasnya. (Yudi).

BERITA TERKINI