<

Kwalitas Proyek Kementerian PUPR “Diragukan”. Belum Genap 1 Tahun Sudah Ambrol

JEMBER, IndonesiaPos – Proyek pebangunan Jembatan Gantung di desa Sabrang, kecamatan Ambulu milik  Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menjadi perbincangan masyarakat  sekitar, pasalnya belum genap 1 tahun dibangun, kini sudah mulai rusak.
Banyak terlihat lubang dan retakan disepanjang ruas jalan.

Bukan itu saja, sisi besi jembatan juga sudah terlihat berkarat,bahkan kawat penguatnya sudah banyak yang copot.

Proyek dengan anggaran hingga Rp.2,8 M  tersebut baru selesai bulan Desember 2021 lalu dan sempat dikunjungi ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan. Namun tak berselang lama, kondisinya sudah sangat memprihatinkan. Imbasnya sejumlah warga banyak yang merasa khawatir jika melalui jembatan gantung tersebut.

Salah seorang warga yang rumahnya berdekatan dengan lokasi Jembatan mengungkapkan, pernah ada perbaikan namun itu hanya sekali saja.”  Setahu saya memang pernah ada perbaikan tak lama setelah selesai pekerjaannya. Itupun yang mengerjakan pihak PU Binamarga . Tapi setelah itu jalannya rusak lagi,”ungkapnya.

Diduga Ada Kecurangan, Bacalon PAW Pilkades Karangharjo Minta Seleksi Pencalonan Diulang

Pihak PT .Mahameru Cipta Perkasa selaku perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut ungkap sumber tidak pernah muncul kelokasi proyek, padahal sesuai ketentuan masih ada masa pemeliharaan selama 1 tahun seusai penyerahan kepada pihak Dinas hingga bulan Desember 2022 mendatang.

” pihak PT sepertinya memang tidak tanggung jawab. Jangankan memperbaiki jaminan pemeliharaan, untuk Pembayaran sewa rumah bagi pekerja yang mengerjakan proyekpun hingga kini belum terbayar,”terangnya.

Padahal warga sudah berkali-kali menanyakan persoalan yang berkaitan dengan perbaikan jembatan gantung tersebut dan hasilnya nihil. Tidak ada respon dari pihak PT.(kik)

BERITA TERKINI