PAMEKASAN,IndonesiaPos
MWCNU Pademawu melalui NU Care Lazisnu Kecamatan Pademawu memberikan bantuan air bersih kepada warga Pegagan dan Jarin Kecamatan Pademawu ,Kabupaten Pamekasan.
Ketua Ranting NU Pegagan, K. Sobri mengatakan, Desa Pegagan merupakan daerah yang mengalami kesulitan air bersih. Bahkan, sudah diusahakan pengeboran oleh PDAM, namun tidak ada sumber mata air, sehingga sering macet tidak tidak ada airnya.
“Kami sudah berusaha menyambung PDAM namun sering macet, kami mencoba untuk mengebor namun tidak ada mata air yang bersih dan tawar, akhirnya kami hanya berharap bantuan atau uluran tangan dari masyarakat lain,”tegasnya
Ia sangat bersyukur, karena bisa mendistribusikan air bersih kepada warga. meski tidak bisa melakukan pengeboran tapi sudah bisa membantu masyarakat.

“Alhamdulillah pelaksanaan Bantuan Air bersih disambut Antusias oleh Masyarakat bahkan mereka saling berebut, bahkan ada yang tidak kebagian air karena banyaknya masyarakat yang membutuhkan air tersebut,”ucapnya
Meskipun dari pemerintah, sebenarnya sudah ada 2 tangki setiap minggu namun masih mengalami kekurangan, karena banyak masyarakat yang membutuhkan. Namun,
ketua Tanfidiyah Ranting NU Pegagan, masyarakat Pegagan sangat berharap ada warga lain yang bisa membantu.
“Bantuan air bersih ini sebagai wujud kepedulian MWCNU Kecamatan Pademawu kepada warga desa pegagan, semoga bantuan ini sedikit membantu warga masyarakat setempat,”pungkasnya. ( Hen/an ).