<

PDIP Kabupaten Blitar Targetkan Lebih 19 Kursi Untuk DPRD

BLITAR, IndonesiaPos

Menjelang Pileg 2024 DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar menargetkan tambahan lebih dari 19 kursi di DPRD

Hal ini seperti disampaikan Supriadi Ketua Fraksi PDI Penjuangan sekaligus Sekretaris DPC PDI Penjuangan pada awak media di kantor DPRD Blitar Rabu, (31/5/2023).

“Kemarin kita kebetulan mengadakan rapat dengan DPD dan DPP untuk menargetkan kursi Insya Allah untuk PDI Perjuangan menambah kursi menjadi 19 dan target kursi kita lihat setelah Pilpres dan Pileg,”kata Supriadi.

Menurutnya, karena  sudah masuk tahun politik, pihaknya menyarankan kepada semua Bacaleg dari PDI Perjuangan untuk menindaklanjuti perintah dari Ibu Ketua Umum.

“Semua kader partai yang berangkat untuk bacaleg harus turun ke bawah menyapa para masyarakat kunci utamanya dan dekat dekat dengan masyarakat itu perintah beliaunya,”kata Kuat panggilan akrabnya.

BACA JUGA :

Kuat mengungkapkan, tahun bacaleg yang baru di PDI Perjuangan lumayan banyak. “Dan mereka kalau dilihat dari sisi manapun siap semuanya,” jelas Kuat.

Kuat yang sudah 2 preode duduk di kursi wakil rakyat dapil 2 yang meliputi kecamatan Sanankulon, Srengat dan Nglegok akan mencalonkan lagi

“Insya Allah kalau nantinya diridhoi oleh sama yang Maha Kuasa, saya akan mencalonkan lagi. Harapan kami nanti kedepan PDI Perjuangan semakin bisa diterima oleh masyarakat Kabupaten Blitar dan kami yang duduk di legislatif semakin dekat dengan masyarakat,”imbuhnya. (Lina)

BERITA TERKINI