PAMEKASAN, IndonesiaPos
Personel Polres Pamekasan mulai melakukan Pengamanan dan Posko penanggulangan Covid 19 wilayah pantura perbatasan Kabupaten Sampang – Pamekasan
Personil kepolisian disiagakan diperbatasan antar daerah melalui Posko pencegahan Covid 19 dijalur Madura bagian Utara perbatasan wilayah Desa Batu Marmar, Kecamatan Tamberu – Pamekasan dengan Kecamatan Sokobana – Sampang.Hal tersebut untuk mencegah penyebaran virus Corona baru.
Semua kendaraan umum maupun kendaraan pribadi yang hendak masuk ke wilayah Kabupaten Pamekasan dilakukan pemeriksaan suhu tubuh pada penunpangnya, kemudian dilakukan penyemprotan disinfektan pada kendaraan mereka serta dilakukan pendataan,”kata Perwira pengendali Posko Ipda Gunarto yang kesehariannya berdinas sebagai Waka Polsek Waru, Jum’at ( 01/05/2020).
Posko diperbatasan tersebut kata dia, menghubungkan Kabupaten Pamekasan dengan Kabupaten Sampang yang sekaligus merupakan jalan akses Provinsi Jawa Timur di wilayah Madura bagian Utara.
“Seluruh kendaraan dan penumpang yang hendak masuk di wilayah Kabupaten Pamekasan dilakukan pemerikasaan guna mengantisipasi penyebaran Covid 19, yang mengingat di Kabupaten Pamekasan sudah 10 orang yang dinyatakan Positif Covid 19 bawaan dari luar wilayah/kota, sehingga pengawasan pada lalu lintas orang dan kendaraan diperketat, khususnya di perbatasan,”katanya.
Menurut dia, Kabupaten Pamekasan bagian Utara dengan tiga Kecamatan terdiri dari Kecamatan Tamberu, Kecamatan Pasean dan Kecamatan Waru dikenal sebagian besar warga nya perantau.
Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap salah satu kendaraan, dan pemeriksaan pada suhu tubuh, juga dilakukan penyemprotan disinfektan, kemudian dilanjutkan dengan pendataan warga dari luar kota melibatkan TNI-Polri, tenaga medis dan pemerintah daerah.
“Tujuan dari pemeriksaan untuk memutus rantai penyebaran virus Corona yang bisa menimbulkan kematian pada penderitanya. Kami akan merekomendasikan tindakan lanjutan penanganan medis jika ditemukan warga luar daerah hendak masuk ke Pamekasan dengan suhu tubuh di atas 30° derajat Celcius,”ucap Gunarto. Didampingi salah satu petugas dari dinas kesehatan setempat.
Lebih lanjut, Ipda Gunarto mengatakan, pemerikasaan yang dilakukan personil Pospam di Posko itu merupakan tindakan nyata, konstruktif, dan terukur untuk mencegah penyebaran Covid 19 khususnya di wilayah Kabupaten Pamekasan.
“Kami minta pada seluruh lapisan masyarakat dapat memahami serta kooperatif bersedia diperiksa untuk mencegah penyebaran Covid 19 dengan mematuhi aturan pemerintah juga Maklumat Kapolri,”pungkasnya. ( ifa/ndri ).