BLITAR – IndonesiaPos
Kepala Departemen Pembinaan Sumberdaya Hutan Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Timur dan Administratur/KKPH Blitar melaksanakan tabur Benih Pinus Merkusii di Kawasan Wisata Loji masuk RPH Gandusari BKPH Wlingi kabupaten Blitar. Rabu(6/11/24)
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Departemen Pengelolaan Sumberdaya Hutan Divre Jatim, Lucia Novitasari dan jajaran , Administratur/KKPH Blitar, Ir. Joko Siswantoro,MM. bersama Plt. Wakil Administratur/KSKPH, Hermawan,HS., Kasi Madya Pembinaan Sumberdaya Hutan & Kemitraan Perhutani, Koko Ardianto, Kasi Madya Bidang Produksi dan Ekowisata, Tri Irawati dan jajaran BKPH Wlingi, Rabu (6/11/2024)
Administratur/KKPH Blitar ,Joko Siswantoro menyampaikan terimakasih atas kedatangan Kadep dan kasi di KPH Blitar. Getah Pinus KPH Blitar sampai dengan akhir Oktober sudah mencapai 97% dan mudah mudahan tercapai 100% pada (9/11/2024).
“Untuk bidang tanaman persiapan lapangan sudah selesai sesuai NPS 100 % dan pembuatan persemaian juga sudah selesai 100%,”jelasnya.
Ditempat yang sama, Kepala Departemen Pembinaan Sumberdaya Hutan Divre Jatim, Lucia Novitasari menyampaikan terimakasih kepada KPH Blitar yang bersama -sama melakukan giat tabur benih secara serentak dengan baik dan bidang produksi getah telah mencapai 97%.
Ia berharap pada tgl 9 Nop 2024 akan terpenuhi tragetnya mencapai 100%. Menurut nya untuk Bidang tanaman secara keluasan sudah sesuai dengan RKAP yaitu seluas 595,3 ha dan pembuatan persemaian sesuai kuantitas Sdh selesai 100%.
“Dan Untuk bidang keamanan KPH Blitar tingkat kerawanan hutan sdh kondusif,”tandasnya. (Lina)
Perhutani BKPH Kesamben Sumbang Bibit Buah Kepada Masyarakat Sekitar Hutan