<

Pj Bupati Pamekasan Sidak Harga Sembako di Pasar Pakong

PAMEKASAN – IndonesiaPos

Pejabat (Pj) Bupati Pamekasan Masrukin distribusikan 8 ton beras murah kepada warga di pasar Pakong, Kecamatan Pakong Kabupaten Pamekasan, Madura Jawa Timur. Selasa (30/1/2024)..

Saat sidak harga bahan pokok Pj Bupati didampingi Kepala Diskominfo Nur Hidajatul Firdaus, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Nolo Garjito, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Basri Yulianto, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Nurul Widiastuti, Camat Pakong, Kapolsek Pakong, dan Danramil Pakong.

Masrukin mengatakan, operasi pasar murah ini bekerjasama dengan Bulog Sub Divre Madura, dalam rangka untuk mengantisipasi melonjaknya harga beras di tingkat konsumen.

Masrukin juga memantau harga sembilan bahan pokok di pasar tradisional tersebut. Hasilnya, harga cabai ditemui turun, harga telor turun, serta harga bawang juga mengalami penurunan.

“Namun, Pamekasan masih tetap stabil, tetapi tetap kita jaga-jaga”terangnya.

Kendati Kecamatan Pakong ini daerah agraris, perlu dilakukan operasi pasar, agar masyarakat Pakong tidak panik jika ada kenaikan harga beras di atas harga eceran tertinggi (HET).

“Ini menunjukkan harga tetap stabil dan bisa teratasi. Kita sebenarnya sudah memasuki deflasi, cuman kita harus bisa menekan agar tidak terlalu jauh deflasinya. Jadi, masyarakat produsennya juga akan kewalahan,”tandasnya.

Selain di pasar Pakong, Masrukin mengaku akan melanjutkan operasi pasar murah di sejumlah pasar tradisional lainnya, seperti pasar Waru, pasar Palengaan, dan sejumlah pasar lainnya. Tentu sesuai dengan analisa kebutuhan beras subsidi di setiap pasar tersebut.

“Operasi pasar ini tidak dalam rangka membunuh pedagang beras, makanya dibatasi dan jumlah masyarakat yang membeli itu juga dibatasi”pungkasnya.(ima)

Jaga Stabilisasi Harga Jelang Bulan Puasa, Diskoperindag Bersama Bulog Gelar Operasi Pasar

BERITA TERKINI