<

Polres Bondowoso Dan BPBD Distribusikan Air Bersih di 6 Titik

BONDOWOSO, IndonesiaPos – Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko, bersama Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Dadan Kurniawan, Dandim 0822, dan Kasat Pol PP, Slamet Yantoko memberikan bantuan air bersih kepada warga yang krisis air minum.

Bantuan  air bersih kali ini diberikan melalui 6 Polsek, diantaranya Pujer, Wringin, Tlogosari, Klabang dan Tegal Ampel.

Sebelum menyalurkan air, Kapolres Bondowoso turun ke lapangan melihat kondisi masyarakat di wilayah hukum Polres Bondowoso. Ia menemukan beberapa titik yang mengalami kekeringan dan terjadi krisis air bersih.

“Kami salurkan bantuan air bersih bersih kepada warga yang sedang mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih. Dengan harapan, bantuan tersebut bisa membantu warga untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga untuk keperluan sehari-hari,”ungkap Kapolres Bondowoso. Rabu, (31/8/2022).

Saat dilokasi, Kapolres Bondowoso disambut warga yang terdapampak kekeringan dan kekurangan air bersih. Warga terlihat senang ketika melihat tangki air yang siap didistribusikan.

“Senang sekali saya bisa terjun langsung melihat kondisi warga yang sedang mengalami musibah kekeringan, apalagi disambut dengan baik oleh masyarakat dan saya lihat antusis warga untuk mendapatkan air bersih membuat saya terharu,”kata Kapolres.

Kapolres menambahkan, penyaluran bantuan air bersih ini akan dilanjutkan secara berkala ke wilayah lain yang juga sedang mengalami kekeringan.

“Ini sesuai dengan perintah Kapolri, dimana polisi dituntut harus selalu dekat dan peduli dengan masyarakat yang ada di wilayahnya,”terangnya.

 

Wimboko, menambahkan, Polri dituntut untuk peduli terhadap masyarakat. Termasuk membantu warga yang sedang kesulitan air bersih di musim kemarau ini.

“Kegiatan pendistribusian air bersih juga merupakan Program “Polisi Peduli” karena ini sudah menjadi tugas kita untuk membantu dan melayani masyarakat yang sedang kesusahan,”inbuhnya.

Senada juga disampaikan Kepala BPBD Bondowoso, Dadan Kurniawan, ada beberapa kecamatan yang berpotensi mengalami kekeringan pada musim kemarau tahun ini.

Namun, pihaknya sudah mengantisipasi kemungkin itu, sehinga warga yang terdampak kekeringan ini bisa diantisipasi lebih awal.

Alhamdulillah hari ini kami bersama Kepolisian dan Satpol PP bisa mendistribusikan air minu kepada warga yang terdampak krsisis air minum,”ujar Dadan.

Menurutnya, musim kemarau tahun ini tidak bisa di pridiksi, karena masih terkadang hujan. Meski demikan, BPBD selalu siap siaga untuk memberikan bantuan kepada warga.

“Bahkan, BPBD akan rutin untuk menyalurkan air bersih ke daerah yang masih membutuhkan bantuan, dan akan dilakukan secara bergantian dari satu desa ke desa yang lainnya, hingga semua kebutuhan air bersih didaerah tersebut bisa tercukupi,”imbuhnya. (hms)

BERITA TERKINI