<

Polsek Bondowoso Kota Lakukan Penyekatan, 109 Orang Berhasil Divaksin

BONDOWOSO, IndonesiaPos – Polsek Bondowoso Kota, kembali melakukan Penyekatan terhadap pengendara sepeda motor didepan kantor Polsek setempat. Sabtu, (23/4/2022).

Penyekatan tersebut terus digecarkan  sebagai tindak lanjut percepatan dan pencapaian vaksinasi dosis 1, 2 dan 3, di kabupaten Bondowoso.

Seperti biasa, penyekatan ini dipimpin oleh Kapolsek Bondowoso Kota, AKP R Heru Wahyudi, dibantu Wakapolsek, Kanit Binmas, Kanit Reskrim, Kanit Sabhara, KSPKT, Anggota Santlantas. 

Sementara 10 orang petugas kesehatan dari Puskesmas Kota Kulon melayani vaksinasi di salah satu ruang Polsek Bondowoso Kota.

Sedikitnya 109 warga yang berhasil melakukan vaksin dosis 1, 2 dan 3, yang terdiri dari dosis 1 sebanyak 9 orang, dosis 2 sebanyak 20 orang dan Dosis 3 sebanyak 80 orang.

Kita mengarahkan pengemudi roda dua masuk ke halaman Polsek, dan kemudian mereka dimintai KTP untuk diidentifikasi oleh petugas vaksinator, apakah sudah vaksin apa belum?,”ujar Heru Wahyudi, didampingi AIPDA Luqman Beril.

Kapolsek menambahkan, setelah warga mendapatkan vaksinasi dari petugas kesehatan, warga juga mendapat kupon undian berhadiah dprogram Vaksin Berkah Ramadhan, dari Polres Bondowoso.

Ada puluhan hadiah yang sudah disiapkan oleh panitia. Dan hadiah utama satu unit sepeda motor,”tegasnya.

Selain itu, Kapolsek menghimbau warga yang sudah divaksin untuk tetep mematuhi Prokes Covid-19.

Tetap pakai masker, dan cuci tangan, agar terhindar dari penyakit yang berbahaya itu,”imbuhnya.

BERITA TERKINI