<

Presiden Resmikan Sodetan Ciliwung Jakarta

JAKARTA, IndonesiaPos

Selesainya pengerjaan Inlet Sodetan Kali Ciliwung yang akan dapat mengurangi banjir di Jakarta, mendapat perhatian dari Presiden Joko Widodo.

Hal itu disampaikan Presiden saat

“Saya berharap, dengan selesainya sodetan Ciliwung, dapat mengurangi banjir Jakarta. Utamanya yang tadi saya sebutkan, di enam kelurahan,”ujar Presiden, saat meresmikan Inlet Sodetan Ciliwung, Jakarta Timur, Senin (31/7/2023).

Diketahui saat peresmian itu, Presiden didampingi Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Lebih lanjut Presiden menambahkan, sodetan Ciliwung menjadi salah satu aspek pendukung mengurangi banji Jakarta.

Selain itu ada Bendungan Ciawi, Bendungan Sukamahi, dan normalisasi Kali Ciliwung.

“Bisa menyelesaikan baru kira-kira 62 persen dari persoalan banjir yang ada di Jakarta. Artinya masih ada 38 persen, ini yang harus dikerjakan bersama-sama KemenPUPR dan Pemprov DKI Jakarta,”tambah Presiden.

Sebelumnya, proyek Sodetan Ciliwung mulai dikerjakan pada tahun 2013 dan di tahun 2015, pembangunan sodetan tuntas sepanjang 650 meter.

Kemudian dilanjutkan pada 2015-2017 dengan pembangunan permanen outlet dan perkuatan tebing Kali Cipinang.

Pekerjaan inlet sodetan dari Sungai Ciliwung berada di Kelurahan Bidara Cina menuju arriving shaft di Jalan Otista III.

Kemudian sampai ke outlet sodetan di Kanal Banjir Timur atau Kali Cipinang, Kelurahan Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur.

BERITA TERKINI