<

Program Medco Peduli, PT MCG Berbagi Beras Pada Warga Terdampak Covid-19

BONDOWOSO, IndonesiaPos

Sebagai wujud kepedulian dan rasa persatuan, PT Medco Cahaya Geothermal (MCG) yang merupakan anak perusahaan PT Medco Power Indonesia, melakukan kegiatan bakti sosial,(Baksos) MEDCO PEDULI. Senin, (4/5/2020) kemarin.

General Manager MCG, Wisnu Subroto, mengatakan, Kegiatan yang dilakukan ini merupakan bentuk kepedulian pihak perusahaan terhadap warga yang terdampak pandemi Covid-19.

Baksos ini kita lakukan sebagai bagian program Medco Peduli terhadap masyarakat yang ditimbulkan oleh pandemi virus covid-19,”ujarnya.

Kegiatan tersebut kata Wisnu Subroto, dilaksanakan di SD Curah Macan, dengan menyerahkan donasi berupa 750 paket beras untuk disalurkan pada masyarakat disekitar wilayah operasi Pembangkit Listrik Tenaga
Panas Bumi (PLTP) Blawan Ijen.

“Kita berharap, semoga paket beras yang kita salurkan ini sedikit meringankan beban masyarakat, khususnya di Dusun Curah Macan,”harap dia.

Kegiatan Medco Peduli tersebut, dihadiri adalah Camat Sempol, jajaran Muspika dan perwakilan masyarakat sekitar.

Wisnu menambahkan, program Medco Peduli terhadap masyarakat ini
adalah salah satu komitmen perusahaan dalam menjalankan operasinya.

Perusahaan terus berupaya menjalin hubungan dan komunikasi yang baik dengan semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama berkontribusi dalam membangun perekonomian daerah, terlebih di Kabupaten Bondowoso.

“Oleh karena itu kami atasnama perusahaan akan selalu memperhatikan kondisi masyarakat, baik sosial ekonomi dan aspek kesehatan dan lingkungan,”imbuhnya.(*)

BERITA TERKINI