PAMEKASAN, IndonesiaPos
Pengurus Daerah (PD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Pamekasan menggelar acara “Senam Sehat Bersama Forkopimda” di Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan.
Acara tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari lahir komunitas Ikatan Wartawan Online (IWO) yang ke-11 tahun.
Senam sehat bersama Forkopimda ini dihadiri oleh
Plt. Kalapas Narkotika Eddy Junaedi, Humas Polres Pamekasan Sri Sugiarto, Kabapas Zonni Andra, perwakilan Lapas Kelas IIA Pamekasan, Perwakilan Kodim 0826, Perwakilan DPRD, dan Pegawai Kantor Imigrasi Pamekasan.
Ketua Umum IWO Pamekasan Dyah Heny Andrianty, mengatakan, senam bersama ini dalam rangka menjalin silaturahmi dengan semua pihak, sehingga IWO dapat memberikan kontribusi dan mencerdaskan masyarakat melalui karya tulisnya.
“Acara HUT IWO ke-11 ini kami sengaja berkerjasama Forkopimda Kabupaten Pamekasan, sehingga komunitas IWO dapat menjalin sinergitas dengan semua pihak, sehingga dapat meningkatkan kualitas kita sebagai insan pers,”ungkap Heny.
“Di momen HUT IWO ke-11 ini, kami bekerjasama dengan komponen masyarakat, baik pemerintah maupun swasta, sehingga menjadi mitra yang terpercaya dan jalinan kerjasama yang lebih erat lagi,”tambahnya.
Sementara itu, Kalapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Eddy Junaedi turut memberikan ucapan selamat atas bertambahnya umur IWO yang ke-11.
Ia juga mengucapkan selamat atas pelaksanaan Mubes IWO ke-2 di Jakarta, dan berharap IWO menjadi organisasi wartawan profesional yang berkarakter dan berkualitas.
“Saya ucapkan selamat ulang tahun ke 11 IWO dan selamat Mubes ke 2 di Jakarta, semoga di usia ke-11 ini, IWO mampu menjadi motor penggerak profesi wartawan, dan menjadi organisasi kearah yang lebih baik,”tuturnya.
Ditempat yang sama, Ketua Panitia penyelenggara Samsul Arifin menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh perwakilan instansi yang hadir dan berpartisipasi pada acara tersebut.
“Alhamdulillah kami dan teman-teman IWO sangat bersyukur, bangga serta bahagia atas kehadiran tamu undangan, sehingga acara berjalan lancar sesuai rencana,”ucapnya.
Arifin menambahkan, menyambut hari lahir ke-11. diharapkan seluruh anggota IWO PD Pamekasan semakin solid dan bertambah semangat untuk berada di garda terdepan menjadi penyambung lidah rakyat.
“HUT IWO ke-11 ini, berharap kita kedepan lebih solid, tetap semangat dan mendengar keluhan masyarakat, dan jadilah penyambung lidah rakyat,”pungkasnya.
Usai senam sehat bersama Forkopimda dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng yang diberikan kepada Plt. Kalapas Narkotika Pamekasan, Humas Polres dan Kodim 0826. (Ima)