BLITAR, IndonesiaPos
Menyambut HUT Bhayangkara ke 75, DPD Partai Nasdem kota Blitar melakukan kunjungan ke Polresta Blitar. Kamis (1/07/2021).
Rombongan DPD Partai Nasdem diterima langsung oleh Kapolresta Blitar AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan.
Secara simbolis ketua DPD Partai Nasdem memberikan nasi tumpeng dan jajan tradisional sebagai ucapan HUT Bhayangkara ke 75 pada Kapolresta Blitar, dan disambut dengan ucapan terima kasih.
Pertemuan berlangsung sangat singkat karena padatnya Agenda Kapolresta Blitar.
Ketua DPD Partai Nasdem kota Blitar Fery Panese kepada IndonesiaPos mengatakan, agenda pada hari ini di polres kota Blitar adalah silahturahmi, menyambut hari Bhayangkara ke-75.
“Kita bersama pengurus harian bertamu ke polres kota Blitar untuk mengucapkan selamat semoga dengan HUT Bhayangkara yang ke-75,”katanya.

Dengan tema “Transformasi Polri Presisi dalam Penanggulangan Covid-19” demi kesehatan dan kemajuan Indonesia, kata Fery, merupakan momentum yang tepat antara Polri dengan dirinya, sebagai pengurus partai politik untuk bisa bersama-sama mendukung penanggulangan Covid-19.
“Beberapa hari lagi kita juga akan melakukan kegiatan penyemprotan secara gratis dengan teman-teman tingkat DPRT, saya berharap kepada teman-teman nanti yang dari DPC Nasdem maupun DPRT untuk segera bersiap diri untuk melakukan kegiatan ini secara bersama-sama,ucapnya.
Lebih jauh Fery mengungkapkan, silahturahmi pada hari ini adalah, ingin menyambung komunikasi, karena bagaimanapun juga kalau bicara soal pelayanan, pengayoman terhadap masyarakat, sebagai penegak hukum maka pihaknya perlu mendukung Polri untuk melaksanakan tugasnya pada keseharian mereka apa lagi dimasa pandemi seperti ini.
“Saya secara pribadi sebagai ketua DPD Partai Nasdem Kota Blitar dengan momentum ini menjadi awal komunikasi kita yang baik, sehingga kita bisa saling memberikan informasi yang bermanfaat untuk masyarakat secara langsung.”tegasnya.
“Sekali lagi kami dari DPD Partai Nasdem Kota Blitar mengucapkan Dirgahayu Bhayangkara ke-75, semoga transformasi polri presisi betul-betul bisa menjadi jaminan, satu garansi bahwa polri kedepannya lebih modern dan lebih dekat dengan masyarakat,” imbuhnya.(Lina)