<

Satpol PP Bondowoso, Gencar Sosialisasi dan Operasi Peredaran Rokok Ilegal

BONDOWOSO, IndonesiaPos – Dalam upaya implementasi pemanfaatan dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) di bidang penegakan hukum, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bondowos kembali melakukan kegiatan operasi barang kena cukai (BKC) ilegal dan sosialisai, disejumlah tempat.

Kasatpol PP Bondowoso, Slamet Yantoko mengatakan, upaya ini dilakukan Satpol PP untuk menekan maraknya peredaran rokok ilegal di kabupaten Bondowso, sehingga pihaknya akan gencar melakukan sosialisasi maupun operasi.

Satpol PP Blitar Gandeng Bakesbangpol Gelar Sosialisasi Pelanggaran Rokok Pakai Cukai Palsu

“Sebetulnya, peredaran rokok ilegal ini tidak hanya menjadi tanggung jawab Satpol PP dan Bea Cukai, namun tanggungjawab masyarakat. Makanya, dalam hal ini perlu adanya keterlibatan dan bantuan pihak lain untuk menutup ruang gerak peredaran rokok ilegal, dan lebih penting lagi  dengan mengoptimalkan sinergi dan kolaborasi,”kata Slamet Yantoko.

Dijelaskan, setiap saat pihaknya turun ke sejmlah wilayah yang berpotensi menjadi tempat transitnya rokok ilegal. Selain itu, ke sejumlah pasar, untuk memberikan pemahaman dan edukasi kepada masyarakat dan pedagang.

Kasatpol PP Sumenep Imbau Masyarakat Tidak Jual Rokok Ilegal, Sangsinya Penjara

“Sosialisasi ini merupakan perwujudan dalam menekan peredaran rokok ilegal di wilayah kabupaten Bondowoso,”tegasnya. Jum’at, (28/10/2022)

Menurutnya, operasi maupun sosialisasi ini bagian dari implementasi DBHCHT. Tujuannya adalah,  untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terutama pengusaha warung atau toko untuk bisa mengenali dan membedakan rokok legal dengan rokok illegal.

“Sosialisasi ini sangat efektif, karena bisa menjangkau masyarakat luas dalam mendukung upaya memberantas rokok illegal,”ungkapnya.

Bupati Salwa Arifin Lantik Dua Pejabat Eselon II Tertutup, Ada Apa?

Slamet berharap, masyarakat bisa memahami rokok yang ilegal seperti apa, sehingga dapat berperan aktif untuk memastikan rokok yang di pasaran merupakan rokok yang legal.

Makanya, kita tidak akan bosan menggelar kegiatan  sosialisasi serta operasi gempur rokok  ilegal kepada para pedagang dan masyarakat. Karena yang kita lakukan ini bertujuan melindungi masyarakat dari rokok ilegal. Sekaligus mencegah kebocoran pendapatan negara. Oleh karena itu peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan,”imbuhnya.

 

BERITA TERKINI