<

TNI-AL Akan Renovasi Puluhan Rutilahu di Kawasan Pesisir Pamekasan

PAMEKASAN,IndonesiaPos – Selama sehari penuh rombongan Armada II TNI-AL dari Pangkalan Angkatan Laut / Lanal Batuporon Bangkalan melakukan persiapan dan kordinasi teknis untuk pelaksanaan kegiatan renovasi  Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) di Kawasan Pesisir Pantai Pamekasan dan sekitarnya, Jum’at ( 07/8/2020 ).

Sekitar lima puluh empat (54) unit Rutilahu yang akan digarap secara estafet. tercatat dibeberapa Kecamatan yang ada di Kota Gerbang Salam akan segera dimulai dari bulan depan.

Sedangkan jadwal khusus hari Kamis dan Jum’at ini dilakukan kordinasi teknis yang dipusatkan di Pesisir Desa Padelegan, Kecamatan Pademawu. Sebab, di wilayah paling banyak rutilahu yang sasaran nya akan dipermak dengan konsep minimalis praktis.

Selain itu juga melakukan survey untuk rencana TNI- AL untuk menempatkan Pos Pengamatan Laut demi menjamin dan menjaga keamanan wilayah dan masyarakat pesisirnya.

Tim TNI-AL Lanal Batuporon Kapten Erdis mengatakan, akan mengoptimalkan program ini untuk kemanusiaan, sehingga pihaknya menggandeng Relawan untuk teknisnya dan ini atensi atasan yang harus tepat sasaran dan bermanfaat bagi semua.

Humas Relawan Rutilahu Pamekasan, Wahyudi, mengatakan, pihaknya akan selalu mendukung penuh semua pihak yang bergerak atas nama kemanusiaan, sebab tidak ada sekat dalam upaya mensejahterahkan masyarakat, terlebih TNI-AL sudah memfokuskan program sosial rutin nya di Kabupaten Pamekasan.

“Dan kami dari awal sudah membantu mendata dan memverifikasi Rutilahu sasaran. Dan insyallah ini bermanfaat dan tepat sesuai harapan semua pihak,”Kata Ketua FRPB Pamekasan Budi Cahyono.

Sebelumnya, rombongan Lanal Batuporron telah diterima Mohammad Alwi Inspektur Kabupaten Pamekasan dan beberapa Mediapatner Rutilahu 2020 yang selanjutnya bersama Tim FRPB dan RAPI Pamekasan menuju ke lokasi bersama rombongan. (Ndri).

BERITA TERKINI